Rayakan HLN ke-80, PLN UIT JBT Wujudkan Semangat Sumpah Pemuda dengan Operasi Katarak Gratis di Ciamis

Hari listrik nasional
General Manager PLN UIT JBT, Handy Wihartady (tengah, kanan) bersama Bupati Kabupaten Ciamis Herdiat Sunarya (tengah, kiri) dan lainnya memberikan perhatian kepada masyarakat Ciamis dengan bakti sosial operasi katarak gratis di RSUD Kabupaten Ciamis, Selasa (21/10/2025). (Fatkhur Rizqi/Radartasik.id)
0 Komentar

Direktur RSUD Kabupaten Ciamis, dr Bayu Yudiawan, mengapresiasi inisiatif PLN karena dinilai sangat membantu masyarakat yang tidak memiliki jaminan kesehatan.

“Kami menyambut baik kegiatan sosial ini. Ini wujud kepedulian PLN yang sangat berarti bagi masyarakat kami. Terima kasih atas program yang sangat membantu ini,” ujarnya.

Sementara itu, Bupati Ciamis Herdiat Sunarya menyampaikan terima kasih atas kontribusi PLN yang turut meringankan beban daerah.

Baca Juga:Hadirkan Tata Kelola Pemerintahan Kabupaten Tasikmalaya yang Modern, Inovasi E-GIFT Jadi SolusinyaDinas PUTRLH Kabupaten Tasikmalaya Gerak Cepat Lakukan Perbaikan di Ruas Jalan Salopa-Manonjaya

“Di tengah defisit APBD yang kami alami, bantuan PLN sangat berarti bagi kami. Terima kasih PLN, semoga terus berkembang dan semakin dirasakan manfaatnya oleh seluruh masyarakat Indonesia,” ucapnya.

Salah satu penerima manfaat, Ajat (39), mengaku bersyukur bisa menjalani operasi katarak gratis.

“Saya sangat bersyukur bisa ikut program ini karena biaya operasi katarak mandiri bisa mencapai Rp7 juta. Terima kasih PLN, karena sekarang saya bisa kembali melihat dengan jelas,” katanya.

Melalui kegiatan ini, PLN UIT JBT membuktikan bahwa semangat Sumpah Pemuda tidak hanya hidup dalam slogan, tetapi diwujudkan dalam aksi nyata menerangi negeri, sekaligus menerangi kehidupan masyarakat. (riz)

0 Komentar