Setelah dua hasil imbang melawan Borussia Dortmund dan Villarreal, tim asuhan Igor Tudor kini mengincar kemenangan pertama mereka di kompetisi Eropa musim ini.
Namun, Bianconeri tengah berada dalam periode sulit. Sejak kemenangan atas Inter di Derby d’Italia, Juventus belum lagi merasakan tiga poin.
Kekalahan dari Como di Serie A semakin menambah tekanan menjelang laga berat di Santiago Bernabéu.
Baca Juga:Allegri Ungkap Rahasia Bawa AC Milan ke Puncak Klasemen: Main Rendah Hati saat Tak Kuasai BolaMengapa Allegri Sukses di AC Milan dan Tudor Gagal di Juventus
Disisi lain, tuan rumah Real Madrid tampil luar biasa di bawah asuhan Xabi Alonso.
Los Blancos memimpin klasemen La Liga dan memiliki mesin gol baru, Kylian Mbappé, yang siap menjadi ancaman utama bagi lini belakang Juventus.
Perkiraan Susunan Pemain
Real Madrid (4-4-2): Courtois; Fran García, Alaba, Huijsen, Raúl Asencio; Vinícius, Tchouaméni, Ceballos, Mastantuono; Mbappé, Arda Güler.
Pelatih: Xabi Alonso
Juventus (3-4-2-1): Di Gregorio; Kelly, Gatti, Kalulu; Weah, Locatelli, Thuram, Cambiaso; Yildiz, Conceição; Vlahović.
Pelatih: Igor Tudor
