RADARTASIK.ID – Keselamatan di jalan raya tidak hanya bergantung pada keterampilan mengemudi, tetapi juga pada pemahaman pengendara terhadap berbagai tanda dan rambu lalu lintas.
Salah satu aspek penting yang sering diabaikan adalah makna warna dasar pada rambu.
Padahal, memahami arti setiap warna rambu lalu lintas merupakan langkah awal untuk menciptakan perjalanan yang aman, tertib, dan nyaman bagi semua pengguna jalan.
Baca Juga:Tayangan Tentang Ponpes Lirboyo Mengundang Gelombang Protes Kalangan Santri di PriatimAnggota DPRD Jawa Barat Diadukan Menghilangkan Mobil Hasil Penggelapan!
Warna rambu lalu lintas memiliki fungsi vital sebagai bentuk komunikasi visual antara jalan dan pengendara.
Sebelum seseorang membaca tulisan atau memahami simbol di dalam rambu, warna sudah terlebih dahulu memberikan sinyal yang mudah ditangkap oleh mata.
Oleh karena itu, mengenali arti setiap warna menjadi hal mendasar yang wajib diketahui setiap pengendara.
Menurut Ludhy Kusuma, Safety Riding Development Section Head PT Daya Adicipta Motora, warna pada rambu lalu lintas bukan sekadar elemen estetika, melainkan bagian dari sistem komunikasi penting antara jalan dan pengguna jalan.
Ia menegaskan, dengan memahami makna di balik setiap warna, pengendara dapat bereaksi lebih cepat dalam mengambil keputusan dan menghindari situasi berbahaya di jalan.
Mengapa Pemahaman Warna Rambu Itu Penting
Ada beberapa alasan mengapa pengendara perlu memahami arti warna dasar pada rambu lalu lintas:
1. Mempermudah Pemahaman
Warna membantu pengendara langsung mengenali maksud rambu tanpa perlu mendekat atau membaca detailnya.
Ini sangat berguna terutama saat berkendara dengan kecepatan tinggi.
Baca Juga:Masuk PNS Berprestasi Jabar, Dua ASN Kota Tasikmalaya Diuji Para Dosen Kampus TernamaKetua DPD Gerindra H Amir Mahpud Bersyukur Tokoh Jawa Barat Diangkat Jadi Wamendagri!
2. Mencegah Pelanggaran dan Kecelakaan
Pemahaman yang baik terhadap arti setiap warna rambu membantu pengendara mengantisipasi potensi bahaya dan mematuhi aturan lalu lintas.
Dengan begitu, risiko pelanggaran dan kecelakaan dapat diminimalkan.
3. Sebagai Petunjuk Saat Simbol Tidak Jelas
Dalam kondisi cuaca buruk atau pencahayaan rendah, simbol dan tulisan di rambu kadang sulit terlihat.
Warna dasar menjadi petunjuk utama bagi pengendara untuk tetap memahami pesan yang ingin disampaikan.
Makna Warna Dasar pada Rambu Lalu Lintas
Berikut arti dari setiap warna dasar yang biasa digunakan pada rambu lalu lintas:
- Merah: Menandakan larangan, seperti larangan berhenti atau larangan masuk. Warna ini menuntut kewaspadaan dan reaksi cepat dari pengendara.
- Biru: Mengandung makna perintah, misalnya rambu wajib menggunakan helm atau mengikuti arah tertentu.
- Kuning: Berfungsi sebagai peringatan, memberi sinyal adanya potensi bahaya seperti tikungan tajam, jalan licin, atau penyeberangan pejalan kaki.
- Hijau: Digunakan sebagai petunjuk arah atau informasi jalan, misalnya penunjuk arah kota, jarak tempuh, atau fasilitas umum terdekat.