Tangis Pemain Persib Bandung Pecah Usai Timnas Indonesia Gagal Menuju Piala Dunia 2026

Thom Haye
Tangis Pemain Persib Bandung Pecah Usai Timnas Indonesia Gagal Menuju Piala Dunia 2026. (tangkapan layar)
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Tangis pemain yang memperkuat Persib Bandung, Thom Haye pecah usai Timnas Indonesia gagal menuju Piala Dunia 2026.

Momen Thom Haye menangis terjadi pada pertandingan Timnas Indonesia vs Irak di King Abdullah Stadium, Minggu 12 Oktober 2025.

Tidak lama setelah wasit yang memimpin laga meniup peluit panjang tanda berakhirnya babak kedua, Thom Haye terlihat tak kuasa menahan tangis usai Timnas Indonesia dipastikan gagal lolos Piala Dunia 2026.

Baca Juga:Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Ketum PSSI: Kami Memohon MaafBojan Hodak Melepas 3 Pemain Persib ke EPA, Tujuan Sangat Jelas dan Bobotoh Jangan Kaget

Thom Haye terlihat menutup tangisnya itu dengan jersey. Bahkan, dia sampai menunduk di tengah lapangan.

Melihat kondisi Thom Haye yang tak kuasa menahan tangis, rekan-rekannya di Timnas Indonesia dan pemain Irak terlihat menenangkannya.

Timnas Indonesia dipastikan gagal meraih tiket Piala Dunia dari kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran keempat setelah takluk dari Irak dengan skor 0-1.

Sebelumnya, Garuda Nusantara menelan kekalahan dari Arab Saudi di King Abdullah Stadium, Kamis 9 Oktober 2025.

Menelan 2 kekalahan membuat Indonesia menghuni juru kunci Grup B kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran keempat.

Bukan hanya gagal memperoleh 1 tiket Piala Dunia, tapi juga gagal masuk ke kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran kelima.

Hal ini berdasarkan format yang ditetapkan FIFA. Tim Nasional yang menempati peringkat ketiga di Grup B sudah dipastikan tersingkir dari jalur Piala Dunia.

Baca Juga:Telak 5-0, Persib Permalukan Madura United U18 di Kompetisi EPA Super League 2025, Ini Para Pencetak GolnyaPersib Ditinggal 12 Pemain, Bojan Hodak Memilih Terus Latihan untuk Hadapi Super League dan ACL 2

Hal inilah yang menjadi alasan gelandang Persib Bandung itu tak kuasa menahan tangis pasca laga menghadapi Irak.

Kesempatan terbaiknya untuk bisa lolos Piala Dunia 2026 bersama Indonesia harus dikubur dalam-dalam.

Indonesia harus berjuang kembali dari awal menatap Piala Dunia 2030.

Namun, Haye yang sudah berusia 30 tahun belum tentu mendapat kesempatan yang lebih besar bersama Garuda Nusantara pada kualifikasi Piala Dunia 2030 mendatang.

Tak hanya Thom Haye, Calvin Verdonk terlihat tak kuasa menahan tangis setelah harapannya untuk bisa tampil di Piala Dunia 2026 sirna.

Calvin Verdonk menjadi salah satu pemain kunci yang mampu membawa Tim Nasional Indonesia hingga ke babak kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran keempat.

Namun, perjuangannya bersama Indonesia harus terhenti di babak tersebut.

Indonesia harus rela dengan hasil yang diperoleh di babak kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran keempat.

0 Komentar