TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Sebanyak 10 kecamatan di Kota Tasikmalaya bergiliran menyelenggarakan hiburan bagi masyarakat dalam rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) ke-24 yang akan jatuh pada 17 Oktober nanti.
Kegiatan berupa pentas seni budaya, senam massal, hingga bazzar serta pameran hasil pertanian dibuka pada Sabtu (11/10/2025) di Alun-Alun Indihiang.
Acara bertajuk “Raksa Budaya Santun” itu dihadiri Plt Sekda, H Riza Setiawan yang juga pernah menjadi camat di wilayah tersebut.
Baca Juga:Masuk PNS Berprestasi Jabar, Dua ASN Kota Tasikmalaya Diuji Para Dosen Kampus TernamaKetua DPD Gerindra H Amir Mahpud Bersyukur Tokoh Jawa Barat Diangkat Jadi Wamendagri!
Kegiatan berlanjut pada Minggu (12/10/2025), dengan Kecamatan Bungursari sebagai tuan rumah. Wali Kota Tasikmalaya, Viman Alfarizi menghadiri langsung kegiatan di sana.
Ratusan warga pun tumpah ruah mengikuti berbagai kegiatan yang dilaksanakan serupa dengan di Kecamatan Indihiang.
Wali Kota Tasikmalaya, Viman Alfarizi, mengatakan kegiatan itu dilaksanakan di 10 kecamatan dengan melibatkan seluruh lapisan masyarakat. Tujuannya agar mereka turut merasakan kehadiran pemerintah.
“Masyarakat bisa merasakan kehadiran pemerintah kota yang berkolaborasi dengan stakeholder. Di setiap titik pelaksanaan, disediakan booth layanan pemerintahan, sesuai tagline Selalu Ada, Nyaman, Tulus dan Unggul (Santun),” katanya.
Selain kegiatan olahraga dan hiburan, Raksa Budaya Santun juga menjadi ajang edukasi gaya hidup sehat dan produktif.
“Kotanya mau maju, warganya harus sehat dan sadar akan pentingnya hidup sehat. Kita akan bisa bugar, beraktivitas, dan sama-sama melangsungkan kemajuan kota,” ujarnya.
Camat Bungursari, Sodik Sunandi, menuturkan kegiatan Raksa Budaya Santun menjadi wujud nyata kebersamaan antara pemerintah dan masyarakat di momentum hari jadi kota.
Baca Juga:Jenderal Asal Tasikmalaya Diangkat Jadi Wakil Menteri Dalam NegeriGP Ansor Jawa Barat Sebut Sapoe Sarebu Jadi Program Paling Aneh!
“Antusiasme warga Alhamdulillah bisa terlihat begitu semangat menyambut ulangtahunnya kota. Karena kita lihat rasa kegembiraan dan rasa memiliki daerah ini, HUT Kota merupakan ulang tahunnya seluruh komponen masyarakat,” tutur Sodik.
Sebelumnya, dalam acara serupa di Kecamatan Indihiang, Camat Indihiang, Nanang Iskandar, juga mengaku bangga wilayahnya dipercaya menjadi tuan rumah pembuka Raksa Budaya Santun.
“Warga Indihiang sangat antusias. Kegiatan ini bukan sekadar hiburan, tapi juga wadah mempererat kebersamaan dan meningkatkan ekonomi masyarakat melalui pelibatan UMKM,” ujarnya.
Warga Bungursari, Nuraini (43), mengaku senang bisa mengikuti kegiatan ini.