RADARTASIK.ID – Drama Korea atau drakor selalu menjadi hiburan favorit bagi banyak orang, baik yang menunggu episode baru atau yang suka binge-watching di akhir pekan.
Oktober 2025 ini, ada deretan drakor yang paling banyak dibicarakan, mulai dari kisah penipu ulung hingga mantan artis yang CLBK. Berikut ulasannya lengkapnya.
1. Bon Appétit, Your Majesty
Drakor Bon Appétit Your Majesty menggabungkan unsur sageuk, komedi-romansa, dan kuliner dalam 12 episode yang bisa langsung binge-watching di Netflix.
Baca Juga:Daftar Angsuran KUR BRI Oktober 2025 Plafon Rp65 Juta – Rp95 JutaDrakor Shin’s Project Alami Lonjakan Rating Selama Libur Nasional Korea
Selain sukses di rating TV domestik Korea Selatan, drakor ini juga populer secara internasional, mencatat 6,5 juta kali tayang pada minggu 15–21 September 2025.
Penggemar cerita historis dan kuliner pasti akan menikmati kombinasi unik ini.
2. Genie, Make a Wish
Genie Make a Wish bercerita tentang jin kuno yang terjebak dalam lampu selama seabad.
Dipanggil kembali oleh Ki Ka Young (Bae Suzy), drakor ini menonjolkan pertanyaan filosofis tentang keinginan manusia.
Alih-alih sekadar mengabulkan permintaan, Ka Young membuat jin (Kim Woo Bin) menghadapi keraguannya sendiri.
Kisah ini menyuguhkan perpaduan fantasi dan refleksi hidup yang menarik bagi penonton yang suka drakor dengan pesan mendalam.
3. Confidence Queen
Drakor Confidence Queen menampilkan Park Min Young sebagai Yun Yi Rang, seorang penipu ulung dengan rencana-rencana rumit yang memadukan intrik, humor, dan drama.
Baca Juga:Eugene Banjir Air Mata Saat Membuat Permintaan Maaf Publik dalam Drakor First LadySkema KUR Mandiri Rp50 Juta, Cicilan Mulai Rp1 Jutaan per Bulan, Tenor hingga 5 Tahun
Cerita ini fokus pada strategi Yun Yi Rang untuk mengekspos keserakahan dan melindungi korban manipulasi, membuatnya menjadi tontonan yang seru.
Meski ratingnya rendah di Korea Selatan, namun ini cukup menarik minat penonton luar untuk mengikuti alurnya dari episode ke episode.
Drakor ini tayang di TV Chosun dan juga tersedia di Prime Video.
3. The Murky Stream
The Murky Stream adalah drama Korea Disney+ berlatar Joseon yang menampilkan kehidupan penuh intrik di sekitar Sungai Gyeonggang.
Diperankan Rowoon, Shin Ye Eun, dan Park Seo Ham, alur cerita mengangkat konflik ekonomi, politik, dan moral masyarakat saat itu.
4. My Youth
My Youth menjadi proyek pertama Song Joong Ki dan Chun Woo Hee di serial TV. Drama ini bisa disaksikan di Viu dan menawarkan chemistry menarik antara kedua pemeran utama.
