Salah satu fitur unggulan Aion UT adalah layar sentral HD 14,6 inci—terbesar di kelasnya.
Layar ini didukung oleh chip Qualcomm SA8155P yang sanggup memproses hingga 105.000 perintah per detik, memastikan respons cepat dan mulus dalam pengalaman pengguna.
Aion UT mengusung konsep mobil listrik berbasis Artificial Intelligence (AI).
Fitur voice command “Hello Baby!” memungkinkan pengguna mengatur fungsi kendaraan hanya dengan suara.
Baca Juga:Tambah Modal Usaha Kini Lebih Mudah, Daftar KUR BRI 2025 Plafon dari Rp1 Juta hingga Rp50 JutaCari Pinjaman Modal Tanpa Bunga? Simak Angsuran KUR BSI 2025 Mulai Rp10 Juta Hingga Rp150 Juta
Tidak hanya itu, melalui aplikasi Aion App, pemilik mobil dapat mengontrol berbagai fitur dari jarak jauh, mulai dari pengecekan status kendaraan hingga penguncian otomatis.
Teknologi Intelligent Body Control Modul (IBCM) turut hadir, menawarkan kenyamanan seperti auto-unlock, pengaturan suhu otomatis, walk-away locking, hingga hands-free tailgate.
Dari sisi keamanan, Aion UT dibekali teknologi Advanced Driver Assistance System (ADAS) Level 2 serta fitur Integrated Cruise Assist (ICA) yang mendukung pengalaman berkendara lebih aman dan terkendali.
Kedua teknologi ini memastikan pengalaman berkendara yang lebih aman, nyaman, dan minim risiko, terutama dalam kondisi lalu lintas padat atau perjalanan jarak jauh.
Harga Mobil Listrik Aion UT
Di pasar Indonesia, Aion UT ditawarkan dengan harga pre-booking yang sangat kompetitif.
– Varian Standard dilepas di harga di bawah Rp330 juta
– Varian Premium dibanderol di atas Rp330 juta