RADARTASIK.ID– Penggemar Britpop, terutama pecinta Oasis, bersiaplah untuk malam yang penuh euforia dan penuh nostalgia!
Supernova – Tribute Band Oasis asal Padua, Italia, akan membakar semangat penonton dalam Break Out Day Fest 2025 yang digelar pada 26 Juli 2025 di Tritan Point Bandung.
Bukan sekadar band cover biasa, Supernova disebut-sebut sebagai tribute band Oasis paling otentik di Eropa — dan mereka kini bakal datang ke Indonesia!
Supernova, Pengganti Rindu bagi Fans Oasis Sejati
Baca Juga:Sinopsis: The Outpost, Kisah Nyata Pertempuran dalam perang Afghanistan, Tayang Malam Ini di Bioskop TransTVBioskop Asia ANTV Malam Ini Hadirkan Code of Honour, Kisah Mafia Hong Kong, Dibintangi Chow Yun-fat
Dikenal karena penampilan panggung yang memukau, Supernova telah membuktikan kualitasnya dengan tampil di lebih dari 700 konser lintas negara.
Dari panggung Supersonic Night, Oasis Night, hingga Our Generation, mereka konsisten menghadirkan atmosfer konser ala era kejayaan Oasis, lengkap dengan detail suara, gaya, hingga instrumen yang benar-benar autentik.
Salah satu penampilan legendaris mereka terjadi pada tahun 2015 di Ulster Hall, Belfast, yang disaksikan 1.600 penonton, bahkan mendapat pujian langsung dari Alan McGee, pendiri Creation Records, label yang mengorbitkan Oasis.
Tidak hanya itu, Supernova juga sempat memanaskan panggung festival Alcatraz di Milan — bukti kalau mereka memang serius menghidupkan semangat Oasis ke era sekarang.
Ini Bukan Nostalgia Biasa Guys!
Supernova tampil bukan hanya untuk mengulang lagu-lagu lama. Mereka menghadirkan jiwa dan energi Oasis secara utuh.
Ini adalah konser yang membuatmu merasa seperti kembali ke tahun 2000-an, berdiri di tengah kerumunan fans dengan “Don’t Look Back in Anger” bergema di seluruh arena.
Dengan dedikasi tinggi dan ketelitian pada setiap elemen penampilan, Supernova menjelma jadi oase nostalgia yang bukan sekadar tiruan. Ini pengalaman yang lebih hidup daripada sekadar playlist Spotify.
Baca Juga:Bioskop TransTV: Superman Returns, Aksi Heroik Sang Manusia Baja, Tayang Malam Ini!Pernah Tampil di IGT! Ini Profil Nadia, Peserta Clash of Champions Seasoan 2, Grand Master of Memory Termuda!
Kenapa Kamu Gak Boleh Melewatkan Supernova di Break Out Day Fest 2025?
Vibe-nya Britpop banget, rasa Manchester asli, setlist-nya dikurasi seperti konser Oasis sesungguhnya, energi panggung yang meledak-ledak, bukan gimmick murahan.
Supernova Sudah langganan tampil di gigs komunitas Britpop internasional dan gak cuma bawain lagu, mereka bawa kalian balik ke masa kejayaan Oasis,
Supernova bukan pengganti, tapi penerus semangat Oasis, inilah kesempatan paling dekat untuk merasakan momen konser ke masa lalu di Break Out Day Fest 2025, tanggal 26 Juli 2025 lokasi di Tritan Point, Bandung.