Lengkap! Tabel KUR Mandiri 2025, Pinjaman 150 Juta dengan Cicilan Paling Aman

KUR Mandiri 2025
Tabel KUR Mandiri 2025, Pinjaman 150 Juta dengan Cicilan Paling Aman Foto: Istimewa
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Bagi pelaku usaha yang mencari pembiayaan aman, Tabel KUR Mandiri 2025 wajib jadi acuan sebelum mengajukan pinjaman.

Bank Mandiri kembali membuka program pinjaman KUR Mandiri 2025 dengan fasilitas menarik dan angsuran super ringan.

Program kredit usaha rakyat ini menyasar pelaku UMKM yang ingin mengembangkan usaha tanpa harus memikirkan agunan tambahan.

Baca Juga:Asli Sadis! Infinix Hot 60 Pro Plus Dibanderol 2-3 Jutaan Untuk Spek Setangguh IniSyarat KUR BRI 2025 dan Skema Pinjaman 80 Juta, Ini Tabel Cicilannya Lengkap!

Tersedia dua jenis Dana KUR Mandiri 2025, yakni KUR Mikro dan KUR Kecil, dengan plafon pinjaman mulai dari Rp10 juta hingga Rp500 juta.

Bunga pinjaman yang ditawarkan sangat bersahabat, yaitu hanya 6% efektif per tahun atau sekitar 0,5% per bulan.

Tenornya pun fleksibel, bisa disesuaikan hingga 5 tahun, tergantung kebutuhan dan kemampuan bayar peminjam.

Buat kamu yang butuh pinjaman 150 juta, bisa ambil KUR Kecil dengan jaminan tertentu yang sesuai ketentuan Bank Mandiri.

Suku bunga ringan bikin Angsuran KUR Mandiri 2025 tetap terjangkau tanpa bikin usaha megap-megap.

Berikut simulasi cicilan berdasarkan plafon yang bisa jadi pertimbangan:

Plafon Pinjaman Rp100 jutaTenor 12 bulan: Rp8.606.643Tenor 24 bulan: Rp4.432.061Tenor 36 bulan: Rp3.042.194Tenor 48 bulan: Rp2.348.503

Plafon Pinjaman Rp150 jutaTenor 12 bulan: Rp12.909.964Tenor 24 bulan: Rp6.648.092Tenor 36 bulan: Rp4.563.291Tenor 48 bulan: Rp3.522.754

Baca Juga:Rekomendasi Empat HP 3 Jutaan Terbaik 2025, Spek Dan Fiturnya Asli Gacor!Terbaru Dari KUR BRI 2025, Skema Pinjaman 25 Juta & Rincian Cicilan Lengkap, Wajib Tahu Sebelum Ajukan!

Syarat KUR Mandiri 2025 juga cukup ringan, terutama untuk pelaku usaha mikro dan kecil yang telah berjalan minimal 6 bulan.

WNI berusia minimal 21 tahun (atau sudah menikah) dengan usaha aktif dan tidak sedang menerima kredit produktif dari program pemerintah lainnya bisa mengajukan.

Berkas yang dibutuhkan antara lain e-KTP, KK, NIB atau surat keterangan usaha, dan NPWP jika pinjaman di atas Rp50 juta.

Proses pengajuan Dana KUR Mandiri 2025 bisa dilakukan secara online maupun offline, tinggal pilih cara yang paling nyaman.

Untuk cara online, cukup kunjungi situs resmi Bank Mandiri, isi formulir pengajuan, dan unggah dokumen yang diperlukan.

Sementara untuk pengajuan offline. Llangsung datang saja. Ke kantor cabang Bank Mandiri terdekat. Dengan membawa semua dokumen lengkap.

Proses survei dan verifikasi. Biasanya memakan waktu. Antara tiga hingga tujuh hari kerja.

Kalau kamu mencari pinjaman modal aman dengan cicilan ringan dan bunga ramah UMKM, KUR Mandiri bisa jadi solusi terbaik tahun ini.

0 Komentar