RADARTASIK.ID — Sejak 2016, Febri Hariyadi sudah menjadi kesayangan Bobotoh Persib, terutama di masa jayanya. Kini ada transformasi poisi Febri Hariyadi di Persib musim ini.
Transformasi posisi Febri Hariyadi di Persib musim ini khas Eropa, karena pelatih Persib Bojan Hodak memiliki opsi baru memainkan Febri Hariyadi dalam skuadnya.
Febri Hariyadi yang telah bergabung dengan Persib sejak 2016 kini dimainkan sebagai bek kanan Persib Bandung.
Baca Juga:Catat, Jadwal Persib Uji Coba di Thailand saat Training Camp di Luar Negeri, Bojan Hodak Siapkan Skuad JuaraIntip Persib dan Persija Hadapi Super Liga 2025, Bojan Hodak Bawa Timnya ke Thailand, Kalau Mauricio Souza?
Pelatih Persib Bojan Hodak melakukan transformasi posisi bermain Febri Hariyadi dari seorang penyerang sayap menjadi bek kanan. Itu khas Eropa. Pemain menyerang bisa dimainkan juga sebagai pemain bertahan.
Bojan Hodak memasang Febri Hariyadi menjadi bek kanan pada Piala Presiden 2025.
Dalam 2 laga Persib Bandung di Piala Presiden 2025, Febri Hariyadi bertransformasi menjadi bek kanan Persib Bandung.
Peran barunya di Persib Bandung itu dilakukannya saat Persib melawan Port FC dan Dewa United.
Meski terlihat beberapa kali masih dalam tahap adaptasi, pemain yang telah 9 musim bersama Persib Bandung ini mendapatkan pujian dari Bojan Hodak.
Alasan Bojan Hodak Pasang Febri Hariyadi Jadi Bek Kanan Persib
Bow, sapaan Febri Hariyadi memainkan peran baru dari Bojan Hodak di Persib Bandung.
Bojan Hodak memasang Bow sebagai bek kanan. Pemain belakang.
Adapun alasan Persib jadikan Febri Hariyadi bek kanan, kata Bojan Hodak, karena banyaknya bek kanan Persib berhalangan di Piala Presiden 2025.
Baca Juga:Kiper Persib Adam Przybek Percaya Diri Hadapi Super Liga, Jordi Amat Nyaman di Ruang Ganti Persija JakartaKata-Kata Ini Meluncur dari Bojan Hodak Usai Persib Gagal ke Final Piala Presiden 2025, Adakah Pemain Baru?
Posisi bek kanan yang biasa diisi Henhen Herdiana, Kakang Rudianto atau Robi Darwis terganggu karena Kakang dan Robi mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U23. Sementara itu Henhen sakit.
“Jadi kami tidak punya banyak pilihan. Karena itu, Febri dimainkan,” ujar Bojan Hodak.
Bojan Hodak: Febri Sama Baiknya Menyerang dan Bertahan
Bojan Hodak memuji Febri Hariyadi dalam skema baru Persib Bandung.
Karena kata Bojan Hodak, Febri sama baiknya menyerang dan bertahan.
Meskipun sejatinya posisi bek kanan, bukan posisi aslinya Febri Hariyadi sejak 2016 bermain di Persib Bandung dari Akademi Persib Bandung.
“Dia adalah pemain menyerang yang bagus dan berpengalaman,” ujar Bojan Hodak.