RADARTASIK.ID – Merawat kulit agar tetap sehat dan terhindar dari masalah pigmentasi memerlukan perhatian khusus.
Salah satu langkah penting adalah menggunakan tinted sunscreen yang tepat.
Tinted sunscreen bukan hanya sekadar tabir surya biasa.
Produk ini diformulasikan dengan pigmen seperti iron oxide yang efektif menangkal sinar tampak.
Sinar ini menjadi salah satu penyebab utama munculnya melasma dan flek hitam pada kulit.
Baca Juga:Eye Cream Murah di Bawah Rp90 Ribu, Atasi Mata Panda dan Garis Halus Sekaligus!Rekomendasi Sunscreen Aman Ibu Hamil , Produk BPOM untuk Jaga Kesehatan Kulit Selama Masa Kehamilan
Apalagi di era modern ini, paparan sinar biru dari gadget juga ikut memperparah kondisi tersebut.
Dengan rekomendasi tinted sunscreen yang tepat, kulit bisa lebih terlindungi dari berbagai spektrum sinar penyebab hiperpigmentasi.
Rekomendasi Tinted Sunscreen Terbaik
1. EltaMD UV Elements Tinted Broad-Spectrum SPF 44
Produk ini dikenal sebagai tinted sunscreen yang aman untuk kulit sensitif dan pasca perawatan.
Mengandung zinc oxide dan titanium dioxide, melindungi kulit dari sinar UVA, UVB, dan visible light.
Formulanya non-komedogenic dan tanpa pewangi sehingga cocok untuk kulit berminyak.
Gunakan 15 menit sebelum keluar rumah dan reapply setiap dua jam agar perlindungan tetap maksimal.
2. La Roche-Posay Anthelios Mineral Tinted Ultra-Light Fluid SPF 50
Sunscreen berwarna ini hadir dengan tekstur yang ringan dan mampu bertahan saat terkena keringat.
Efektif untuk mencegah kambuhnya melasma karena perlindungannya yang menyeluruh.
Dilengkapi 100% filter mineral dan antioksidan untuk menangkal radikal bebas.
Gunakan kembali setiap dua jam atau setelah berolahraga untuk menjaga perlindungan tetap maksimal.
3. SOMETHINC Copy Paste Tinted Sunscreen
Baca Juga:Top 4 Foundation Untuk Kulit Berminyak Tahan Lama, Makeup Anti Crack dan Anti LunturMoisturizer Anti-aging Paling Ampuh Cegah Penuaan, Kulit Glowing Sejak Usia 20-an!
Produk lokal yang menjadi rekomendasi tinted sunscreen terbaik untuk kulit wanita Indonesia.
Diformulasikan dengan niacinamide, squalane, dan vitamin E untuk melembapkan sekaligus mencerahkan kulit.
Memiliki hasil akhir semi-matte yang natural, sangat cocok untuk tampilan no makeup-makeup look.
Tersedia dalam beberapa shade yang sesuai dengan warna kulit Indonesia.
4. Azarine Tone Up Mineral Sunscreen Serum SPF 50 PA++++ Tinted Edition
Sunscreen berwarna ini diformulasikan ringan dengan efek tone up yang membantu mencerahkan kulit secara instan.
Diperkaya dengan mugwort dan centella asiatica untuk menenangkan kulit yang sensitif.
Cocok untuk Anda yang ingin perlindungan sekaligus tampilan kulit lebih merata tanpa foundation.