RADARTASIK.ID – Artikel kali ini, akan mengulas perbandingan dua smartphone entry level dari Xiaomi, yaitu Redmi 13X dan Redmi 14C.
Keduanya sama-sama tampil menggoda dengan harga terjangkau dan spesifikasi yang cukup bersaing.
Tapi kalau kamu sedang galau. Memilih di antara keduanya. Simak ulasan perbandingan. Redmi 13X vs Redmi 14C berikut ini. Siapa tahu satu di antara dua ponsel ini, bisa jadi pilihan terbaik buat kamu.
Baca Juga:Adu Kamera! Xiaomi 15 Ultra vs Vivo X200 Pro, Lawan Setara?Baru Pertama Kali Ajukan KUR BRI 2025 Langsung Acc 100 Juta Tanpa Agunan, Ternyata Begini Caranya
Redmi 13X hadir sebagai pendatang baru yang dirilis pada Mei 2025, sedangkan Redmi 14C lebih dulu meluncur di pasar sejak Oktober 2024.
Meski berbeda waktu rilis, keduanya sama-sama menawarkan dua varian penyimpanan.
Dilansir dari kanal rapel Media, Redmi 13X tersedia dalam versi RAM 8GB dengan penyimpanan internal 128GB dan 256GB, masing-masing dibanderol Rp1.699.000 dan Rp1.799.000.
Sementara itu, Redmi 14C punya varian RAM 6GB / 128GB (Rp1.399.000) dan RAM 8GB / 256GB (Rp1.699.000). Dari sisi harga, Redmi 14C memang sedikit lebih ramah di kantong.
Kalau bicara soal layar. Keduanya pakai panel IPS LCD. Redmi 13X punya ukuran 6,79 inci. Dan resolusi Full HD plus. Dan refresh rate 90Hz.
Di sisi lain, Redmi 14C punya layar lebih lega sedikit, 6,88 inci, tapi resolusinya masih HD+.
Meski begitu. Refresh rate-nya justru lebih tinggi. Mencapai 120Hz. Cocok banget buat kamu yang suka scrolling medsos super mulus.
Di sektor dapur pacu, keduanya sudah dibekali sistem operasi Android 14 yang dipoles dengan antarmuka HyperOS khas Xiaomi.
Baca Juga:Makin Ngegas! Infinix Hot 60 Pro Plus Bakal Hadir Dengan Inovasi IniCek Tabel! Cicilan KUR BRI 2025 Pinjaman 45 Juta untuk Tenor 12–60 Bulan
Untuk chipset, Redmi 13X ditenagai MediaTek Helio G91 Ultra, sementara Redmi 14C menggunakan Helio G81 Ultra.
Meskipun sekilas mirip, performa Helio G91 Ultra sedikit lebih unggul. Jadi kalau kamu mencari HP. Dengan performa tangguh. Redmi 13X cocok untuk gaming ringan. Sampai sedang.
Berlanjut ke urusan fotografi, Redmi 13X tampil menggoda dengan kamera utama 108MP dan kamera selfie 13MP.
Sedangkan Redmi 14C punya kamera utama 50MP dan kamera depan yang sama, 13MP.
Jadi, buat kamu yang doyan foto-foto dan butuh detail maksimal, Redmi 13X bisa jadi opsi yang lebih menarik.