RADARTASIK.ID — Pelatih Persib Bojan Hodak memberikan pujian setinggi langit kepada Teja Paku Alam yang melakukan 9 penyelamatan penting.
Kiper Persib Teja Paku Alam lakukan 9 penyelamatan penting saat lawan Persita Tangerang di pekan ke-33 Liga 1 2024/2025.
Dalam laga di Stadion Indomilk Arena pada Jumat 16 Mei 2025, Teja Paku Alam menyelamatkan 9 kali dari 11 tembakan pemain Persita Tangerang.
Baca Juga:Terbaru, Jawaban Tyronne del Pino Soal Masa Depan di Persib Musim Depan, Cetak Gol Lawan Persita TangerangSambil Ngopi, Baca Novel Dapat Duit Saldo DANA Gratis dari Fizzo, Begini Caranya
Teja Paku Alam mampu bermain baik menahan serangan para pemain Persita Tangerang yang bermain agresif.
Tak heran jika banyak yang menyarankan Persib menjadikan Teja Paku Alam sebagai kiper inti Persib Bandung, bersaing dengan Kevin Ray Mendoza.
Permainan bek senior Persib Bandung Victor Igbonefo juga mendapatkan pujian dari Bojan Hodak.
Karena bek berusia 39 tahun ini mampu tampil baik sejak dimainkan dari menit pertama.
Victor Igbonefo menjalani 2 pertandingan terakhir bersama Persib Bandung sebelum musim depan meninggalkan Persib Bandung.
Bojan Hodak menilai Victor Igbonefo dan Teja Paku Alam adalah 2 pemain berpengalaman yang bermain bagus melawan Persita Tangerang.
Mereka menunjukkan kualitasnya sebagai kiper dan bek berpengalaman.
Victor Igbonefo dan Teja Paku Alam ikut membantu Persib back to back juara Liga 1 2024/2025.
“Igbonefo dan Teja bermain bagus,” ujar Bojan Hodak.
“Mereka adalah bagian dari tim kami,” ujarnya.
Baca Juga:Menarik, Persib Bisa Rekrut 11 Pemain Asing Musim Depan, Regulasinya Masih Digodok PT LIB dan PSSIJanji Suci Tyronne del Pino untuk Persib Bandung Membuat Bobotoh Berbung-Bunga
“Kami punya pemain-pemain bagus, ini adalah bagian dari permainan kami. Kami punya pemain-pemain yang berpengalaman,” kata Bojan Hodak.
Bojan Hodak ingin memberikan penghormatan kepada Victor Igbonefo yang akan berpisah dengan Persib Bandung musim depan.
Victor Igbonefo telah 6 musim membela Persib Bandung dan ikut mengantarkan Persib Bandung juara Liga 1 2023/2024 dan 2024/2025.
“Teja juga adalah kiper yang bagus, itu sebabnya kami bilang kami punya pemain-pemain yang berkualitas. Papa (Igbonefo) memainkan salah satu dari dua pertandingan terakhirnya, jadi dia pasti bermain dengan all out,” ucapnya.