Dinas Disebut Lemah, Wali Kota Perlu Ambil Langkah Soal Minimarket yang Beroperasi Tanpa Izin di LSD

Bangunan minimarket di Lahan Sawah Dilindungi (LSD), izin operasional pasar modern
Iwan Supriadi (Iwok)
0 Komentar

Pria yang akrab disapa Iwok itu pun menyinggung slogan “ramah investasi” ketika mengabaikan aturan atau hukum. Karena investasi yang sehat akan tumbuh dan berkembang ketika sesuai dengan aturan. “Ketika pelanggaran dibiarkan, maka negara absen dalam fungsi dasarnya: melindungi ruang hidup rakyat dan menjamin keadilan,” terangnya.

Pihaknya juga berkomitmen akan mengawal persoalan ini sampai ada tindakan nyata dari Pemkot Tasikmalaya. Bukan untuk menentang pemerintah, namun supaya birokrasi berjalan sesuai dengan konstitusi. “Kami akan terus mengawal kasus ini dan menempuh jalur pengaduan hukum bila tidak ada langkah konkret dalam waktu yang wajar,” imbuhnya.(rangga jatnika)

0 Komentar