GARUT, RADARTASIK.ID – Keindahan alam Garut selatan kian menunjukkan pesonanya sebagai destinasi wisata yang layak diperhitungkan.
Meskipun sering kali sorotan lebih tertuju pada objek wisata di wilayah Garut kota maupun utara, kawasan selatan menyimpan banyak spot eksotis yang tidak kalah memesona, salah satunya adalah Curug Cibadak.
Terletak di Desa Cisangkal, Kecamatan Cihurip, Curug Cibadak hadir sebagai salah satu air terjun yang menambah deretan curug indah di wilayah Garut selatan.
Baca Juga:Pesan Khusus Bupati Garut kepada Jemaah Haji yang Berangkat Diiringi Suasana Haru dan HujanKelakuannya Kayak Domba! Sepasang Pelajar Mesum di Masjid Garut, Ini Kata Kapolsek dan MUI
Daerah ini memang terkenal dengan kekayaan alamnya, terutama air terjun yang menghiasi lembah-lembah dan perbukitan hijau.
Yang menjadikan Curug Cibadak di Garut istimewa adalah tinggi air terjunnya yang mencapai 100 meter, mengalir dari dua tebing megah yang membingkai jatuhnya air jernih.
Keunikan ini membedakan Curug Cibadak dari curug lainnya di sekitarnya, menjadikannya destinasi yang layak untuk dijelajahi, terutama bagi pencinta wisata alam.
Dengan harga tiket yang sangat terjangkau, hanya Rp 5.000 ditambah biaya parkir, pengunjung sudah bisa menikmati panorama Curug Cibadak Garut yang masih alami.
Meski fasilitasnya belum sepenuhnya lengkap karena masih dikelola secara swadaya oleh masyarakat setempat, pengunjung tetap bisa menikmati beberapa fasilitas dasar seperti gazebo atau saung, toilet, serta warung yang menjajakan makanan ringan dan minuman.
Curug Cibadak buka setiap hari, mulai pukul 08.00 hingga 18.00 WIB.
Waktu terbaik untuk berkunjung adalah pagi atau siang hari, terutama bagi mereka yang ingin menikmati suasana alam dalam kondisi terang dan aman.
Salah seorang pengunjung, Ibnu Jihad, menyampaikan, Curug Cibadak sebenarnya bisa dilihat dari tepi jalan.
Baca Juga:Keliling Jabar Bersama Motivator Nasional Dr Aqua Dwipayana: Kajari Garut Hadapi Pemberitaan Tak ProfesionalHardiknas 2025: Bupati Garut Ungkap Masalah Besar dalam Pendidikan, Apa Saja yang Harus Diketahui?
Namun, bagi yang ingin menyaksikannya lebih dekat, perlu menuruni jalan yang cukup curam.
”Jalannya lumayan curam dan disarankan datang pada siang hari,” ucapnya, Jumat, 2 Mei 2025.
Ia juga menilai, pemandangan yang ditawarkan Curug Cibadak sangat memesona, dengan air yang jernih mengalir deras dari tebing dan suasana alam yang masih asri.
Ibnu juga menambahkan, Curug Cibadak bisa menjadi alternatif menarik bagi wisatawan yang ingin menghindari keramaian di curug-curug yang sudah lebih dulu populer seperti Curug Sanghyang Taraje atau Curug Orok, terutama saat musim liburan.