RADARTASIK.ID – Bagi pelaku UMKM yang tengah mencari tambahan modal, mungkin pertanyaan ini terlintas di benak: berapa angsuran KUR BRI 2025 untuk usaha kecil?
Pasalnya, Kredit Usaha Rakyat (KUR) dari Bank Rakyat Indonesia (BRI) kembali hadir di tahun 2025 sebagai solusi pendanaan bersubsidi dari pemerintah.
Program ini dirancang khusus untuk mendorong pertumbuhan sektor usaha mikro dan kecil yang masih membutuhkan akses permodalan.
Baca Juga:Canggih Maksimal! Oppo Find X8 Pro Tawarkan Performa Flagship Terdepan, Cek Promo Untuk Kredit HP-nya!Angsuran KUR BRI 2025 untuk Usaha Rumahan, Ringan dan Cocok untuk UMKM
Melalui pinjaman KUR BRI 2025, pelaku usaha bisa memperoleh modal mulai dari Rp100 juta hingga Rp500 juta.
Bunganya rendah, tenornya fleksibel hingga 5 tahun, dan yang paling menarik: tidak perlu agunan! Tak heran jika program ini semakin diminati oleh ribuan pengusaha kecil di Indonesia.
Menurut data BRI per Februari 2025, total penyaluran KUR telah mencapai Rp27,72 triliun—atau sekitar 15,84% dari alokasi nasional senilai Rp175 triliun.
Sudah lebih dari 649 ribu pelaku UMKM yang memanfaatkan kemudahan ini, dan jumlahnya masih terus bertambah.
Simulasi Cicilan KUR BRI 2025Berikut estimasi cicilan berdasarkan plafon pinjaman dan tenor yang dipilih:
Pinjaman Rp100 juta12 bulan: Rp8.500.00024 bulan: Rp4.333.34036 bulan: Rp2.944.44048 bulan: Rp2.250.00060 bulan: Rp1.833.340
Dengan simulasi ini, kamu bisa memperkirakan kemampuan bayar per bulan sebelum mengajukan pinjaman.
Baca Juga:Mantul! Kamera Infinix Hot 60 Pro Plus Tawarkan Fitur Sakti untuk Konten KreatorUsaha Lancar! KUR Mikro BCA 2025 Cocok untuk Pemilik Bisnis Kecil
Program ini cocok bagi yang ingin mendapatkan pinjaman modal cicilan ringan tanpa memberatkan arus kas usaha.
Syarat Pengajuan KUR BRI 2025Beberapa dokumen yang wajib disiapkan antara lain:
Fotokopi KTP dan KKAkta nikah (jika sudah menikah)NPWP (wajib jika pinjaman di atas Rp50 juta)Surat keterangan usaha atau NIBBukti bahwa usaha sudah berjalan minimal 6 bulanTidak sedang menerima kredit produktif lain
Cara Mengajukan KUR BRI 2025Pengajuan bisa dilakukan secara langsung di kantor cabang atau online. Untuk metode digital, cukup kunjungi laman https://kur.bri.co.id dan ikuti langkah-langkah berikut:
1. Login menggunakan email2. Pilih menu “Ajukan Pinjaman KUR”3. Lengkapi data dan dokumen4. Simulasikan cicilan5. Kirim permohonan online
Meskipun pengajuan dilakukan secara daring, proses pencairan tetap dilakukan di kantor BRI terdekat setelah proses verifikasi dan survei.