Lirik Lagu Dengarlah Cinta – Rony Parulian, Seruan Jiwa Penuh Harap dalam Balutan Romansa

Lirik Lagu Dengarlah Cinta (tangkapan layar YouTube Rony Parulin)
Lirik Lagu Dengarlah Cinta – Rony Parulian, Seruan Jiwa Penuh Harap dalam Balutan Romansa (tangkapan layar YouTube Rony Parulin)
0 Komentar

RADARTASIK.ID– Rony Parulian kembali menyentuh hati para pendengarnya melalui salah satu track terbarunya berjudul Dengarlah Cinta, yang menjadi bagian dari album debutnya, Rahasia Pertama.

Lagu Dengarlah Cinta ini resmi dirilis pada 2 Mei 2025, menandai tonggak penting dalam perjalanan musik Rony Patulian yang kini berada di bawah naungan Universal Music Indonesia.

Dalam proses kreatif lagu ini, Rony menggandeng Krisna Trias sebagai rekan penulis lagu sekaligus produser.

Baca Juga:Lirik Lagu Pesona Sederhana – Rony Parulian, Single dari Debut Album Rahasia PertamaRony Parulian Rilis Debut Album Bertajuk Rahasia Pertama, Hadirkan Sentuhan Cinta dalam Pesona Sederhana

Lagu ini juga mendapat sentuhan orkestra yang indah, berkat aransemen string dari Yana Septilia dan Krisna Trias yang kemudian dieksekusi dengan apik oleh Delicacy Orchestra.

Seluruh elemen musik direkam di dua studio ternama, yaitu 168 Studio dan Palm Records, melibatkan sejumlah musisi andal seperti Indra Banes (drum), Ario Wichak (bass), serta Krisna Trias yang mengisi semua part gitar dan keyboard.

Proses mixing ditangani oleh Ano Stevano di Sembunyi Studio, sementara mastering dipercayakan kepada Stephan Santoso di Slingshot Studio.

Irvnat hadir sebagai vocal director yang memastikan emosi Rony tersampaikan secara maksimal.

Makna Mendalam dalam Dengarlah Cinta

Secara lirik, Dengarlah Cinta mengangkat tema cinta yang kuat, tulus, dan bertahan dalam segala keterbatasan.

Lagu ini dibuka dengan pengakuan bahwa sang penyanyi tak pernah berniat menyakiti hati kekasihnya, apalagi meninggalkannya.

Ia ingin meyakinkan bahwa cinta mereka akan terus menyelimuti dan membawa mereka tetap berjalan bersama, meski ada perbedaan yang membentang.

Baca Juga:Wheels On Meals: Aksi Kocak dan Menegangkan Jackie Chan Tayang di Mega Film Asia Prime Indosiar Malam Ini!Transformers: The Last Knight Tayang Malam Ini di GTV! Simak Sinopsis Penuh Aksi dan Intrik

Bagian chorus menjadi inti emosional lagu ini. Rony menyuarakan permintaan kepada kekasihnya agar mendengarkan isi hatinya—bahwa ia ingin membawa mimpi mereka terbang bersama, menembus segala perbedaan.

Di sini, cinta digambarkan sebagai kekuatan yang mampu melayang tinggi dan mengatasi batas-batas yang tak terlihat.

Bahkan waktu pun, menurut penggalan liriknya, tak akan mampu memisahkan dua hati yang telah menyatu dalam cinta.

Penggunaan metafora seperti sinar matahari yang tetap bersinar meski telah tenggelam, menambah kedalaman makna lagu ini.

Ini menunjukkan bahwa cinta yang mereka miliki bersifat abadi dan tidak mudah padam, tak peduli bagaimana waktu dan keadaan berubah.

0 Komentar