Persib Bandung Bakal Dibantu Pemain Asal Brazil agar Bisa Juara Liga 1 di Kandang Malut United

Logo Persib Bandung
Persib Bandung bakal dibantu pemain asal Brazil agar bisa juara Liga 1 di kandang Malut United. (Foto: Persib)
0 Komentar

BANDUNG, RADARTASIK.ID – Persib Bandung bakal dibantu pemain asal Brazil agar bisa juara Liga 1 2024-2025 di kandang Malut United.

Pemain asal Brazil yang akan membantu Persib Bandung dalam menggapai trofi juara Liga 1 2024-2025 itu ialah David da Silva.

Ya, David da Silva. Penyerang Persib Bandung ini hampir dipastikan tampil pada pertandingan melawan Malut United di pekan 31.

Baca Juga:Resmi, Ini Pemain Malut United yang Absen Lawan Persib Bandung, Pemain Berlabel Timnas Indonesia DicoretRESMI Persib Bandung Dipastikan Juara Liga 1 2024-2025 di Kandang Lawan, Syaratnya Menang Lawan Malut United

David da Silva yang sudah lama absen memperkuat Persib akibat cedera, kondisinya terus membaik hampir mencapai 100 persen.

Tim pelatih Persib bakal menyiapkan David da Silva untuk pertandingan menghadapi Malut United yang akan berlangsung pada Jumat mendatang.

Mengutip website resmi Persib, David da Silva mengaku sudah siap kembali memperkuat Persib Bandung termasuk pada pertandingan terdekat melawan Malut United.

Dia menyebut kondisinya sudah 80 persen dan optimis bisa bugar mencapai 100 persen jelang melawan Laskar Kie Raha.

“Saya merasa baik, sekarang lebih baik,” kata dia.

Selain soal kondisi fisik, David da Silva menyampaikan mentalitas juga harus kuat setelah mengalami cedera yang cukup lama.

Sebagai informasi, pemain berusia 35 tahun ini sudah absen memperkuat Persib Bandung sejak pekan 28 hingga 30.

Dirinya absen saat Persib menghadapi Borneo FC, Bali United dan PSS Sleman.

Baca Juga:Ini Cara Jitu Kumpulkan Saldo Dompet Elektronik Melalui Aplikasi Penghasil Saldo DANA Gratis 2025Sudah Fiks! 2 Pemain Persib Dipastikan ke Malut United, Salah Satunya Pemain yang Hengkang dari Persib

Dari 30 pertandingan yang sudah dijalani, David da Silva sudah mencatatkan 19 penampilan dengan menyumbangkan 7 gol dan 2 assist.

Dia berkesempatan untuk menambah statistiknya ini pada 4 pertandingan sisa.

Maung Bandung masih memiliki 4 pertandingan menuju tangga juara yakni menghadapi Malut United, Barito Putera, Persita dan laga terakhir menghadapi Persis Solo.

Berikut ini jadwal Persib di akhir musim yang menjadi kesempatan David da Silva untuk kembali tampil di lapangan:

Malut United vs Persib: Jumat 2 Mei 2025 pukul 19.00 WIB.

Persib vs Barito Putera: Jumat 9 Mei 2025 pukul 19.00 WIB.

Persita vs Persib: 16 Mei 2025 pukul 15.30 WIB.

Persib vs Persis Solo: 24 Mei 2025 pukul 15.30 WIB.

Persib Bandung Hampir Dipastikan Juara Liga 1 2024-2025

Tim kebanggaan Bobotoh ini bertengger di posisi pertama klasemen dengan perolehan 64 poin.

Persib mampu unggul jauh dari Dewa United dan Persebaya. Tim Persib unggul 11 angka dari kedua tim tersebut yang berada di posisi 2 dan 3.

0 Komentar