Pressure Test Kembali Memulangkan 2 Kontestan dari Galeri MasterChef Indonesia Season 12, Welcome Top 6!

Azwar dan Zahra Tereliminasi (tangkapan layar Aplikasi RCTI+)
Pressure Test Kembali Memulangkan 2 Kontestan dari Galeri MasterChef Indonesia Season 12, Welcome Top 6! (tangkapan layar Aplikasi RCTI+)
0 Komentar

Waktu memasak diberikan selama 60 menit.

Penilaian Juri:

Zahra membuat Roasted Chicken, Smashed Pumpkin, Tomato Sauce and Chimi Churi Pomegranate.

Kematangan ayam dinilai cukup baik, namun tekstur labu kuning terlalu berair dan asin pada brokoli mengurangi kenikmatan rasa keseluruhan.

Wiji membuat Pan Seared Gindara with Pumpkin Chickpeas Puree and Lemon Butter Cream Sauce.

Baca Juga:Anti Gagal! Resep Pizza ala Chef Devina Hermawan: Hanya Pakai Teflon! Tanpa Mixer, Tanpa OvenYuk Kenalan dengan Chef Barbara Alexander, Guest Star MasterChef Indonesia Season 12, Inspirasi Buat Top 8!

Para juri menilai rasa hidangan ini pas, dengan kematangan ikan yang bagus, walaupun saus butter cream dianggap kurang menyatu sempurna.

Azwar menyajikan Sapo Tofu with Salmon.

Meskipun cita rasa dan teksturnya memuaskan, konsep dan presentasi hidangan dinilai kurang rapi. Penamaan menu juga dinilai kurang tepat.

Danny membuat Chicken and Beans, yang dari segi rasa cukup disukai juri.

Namun, tekstur kacangnya terlalu lembek dan ayam sedikit overcooked. Meski begitu, rasa sausnya dinilai segar dan menyelamatkan hidangan ini.

Dua Kontestan Pulang dari Galeri!

Setelah deliberasi ketat, juri memutuskan bahwa Danny masih aman karena hasil masakannya dianggap paling baik di antara semua peserta di pressure test.

Sebaliknya, Azwar harus menghentikan langkahnya di galeri karena hidangannya tidak memenuhi ekspektasi juri.

Azwar yang bernama lengkap Zu Azwar kontestan berusia 32 Tahun, yang berprofesi sebagai Supervisor Restoran berasal adari Tanjung Balai.

Baca Juga:Top 8 MasterChef Indonesia Season 12 Kedatangan Chef Barbara Alexander, Apakah Tantangan Membuat Pizza?Dua Kontestan yang Digadang-Gadang Terkuat di MasterChef Indonesia Season 12 Harus Pulang di Tantangan Sauce!

Azwar sempat mencuri perhatian lewat sajian Bubur Pedas Melayu Dell yang menggunakan sekitar 40 jenis rempah.

Tak berhenti di situ, Zahra juga harus pulang meninggalkan kompetisi setelah dinilai kalah bersaing.

Momen haru pun terjadi saat Fajar, kekasih Zahra, mengantarkan dirinya ke pintu keluar galeri.

Zahra dengan nama lengkap Aulia Zahra adalah kontestan berusia 22 Tahun yang berprofesi sebagai Cake Decorator berasal dari kota Kendal.

Zahra dikenal sebagai kontestan yang kuat dalam kategori dessert dan ia pun pernah dipuji oleh Chef Renatta atas kemampuannya menyelesaikan nasi uduk dengan tujuh komponen hanya dalam 60 menit.

Dengan demikian, akhirnya satau konetestan lagi yaitu Wiji dinyatakan aman dan menjadi kontestan terakhir yang berhasil lolos ke babak Top 6 MasterChef Indonesia Season 12.***

0 Komentar