“Awalnya memang ada rasa ragu dari luar, tapi itu wajar. Namun tim ini punya budaya kerja yang kuat, pemain-pemain cerdas, dan rasa cinta pada klub yang besar,” jelasnya.
Dan kini, mereka bersiap menghadapi AC Milan di final dan berharap akan mendapatkan dukungan penuh dari fans Bologna.
“Kami tahu mereka tim juara, tapi kami akan gunakan senjata kami sendiri dan berjuang sekuat tenaga,” tuturnya.
Baca Juga:Max Callegari: Mentalitas Pemenang Inzaghi Bisa Jadi Mimpi Buruk Bagi Inter Milan SendiriBologna Lolos ke Final Coppa Italia, Vincenzo Italiano: Ini Cara Bikin AC Milan Kesal
“Saya harap 30 ribu suporter Bologna akan hadir di Olimpico. Kami tak sabar menantikan momen itu,” pungkasnya.
Final antara Bologna dan Milan menjadi laga yang dinanti banyak pihak dan dipastikan menyuguhkan drama yang tak kalah menarik.
Bologna 2-1 Empoli
Pencetak Gol: 7’ Fabbian (B), 33’ Kovalenko (E), 87’ Dallinga (B)
Susunan Pemain:
Bologna (4-2-3-1): Ravaglia; De Silvestri, Beukema, Lucumi (46’ Erlic), Lykogiannis; Moro, Freuler (82’ El Azzouzi); Cambiaghi (72’ Pedrola), Fabbian (72’ Pobega), Orsolini (46’ Dominguez); Dallinga. Pelatih: Italiano
Empoli (3-4-2-1): Seghetti; Marianucci (46’ Goglichidze), Tosto, De Sciglio; Ebuehi (62’ Gyasi), Bacci (62’ Henderson), Kovalenko (81’ Campaniello), Cacace; Solbakken (46’ Colombo), Sambia; Konaté. Pelatih: D’Aversa