“Oleh karenanya kepada peserta dan keluarga jangan tergiur bisa meluluskan seleksi kompetensi PPPK. Karena keberhasilan merupakan prestasi sendiri dan dilarang memberikan sesuatu dalam bentuk apapun,” katanya.
Sedangkan untuk formasi kebutuhan PPPK tahap II di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ciamis Formasi Tahun 2024 sebanyak 150 formasi dengan kebutuhan.
Selain itu, sebelumnya juga Pemerintah Kabupaten Ciamis telah membuka 150 formasi PPPK tahap I tahun 2024. Akan tetapi sampai pengumuman kelulusan PPPK tahap I penuh waktu yang masuk terisi 134 formasi.
Baca Juga:Cecep-Asep Bertemu Iwan Saputra, Silaturahmi Mencairkan Suasana Usai PSU Kabupaten TasikmalayaRelokasi Korban Pergerakan Tanah Cikondang Cineam Tasikmalaya, Per Rumah Dapat 60 Juta
“Artinya PPPK tahap pertama yang tidak terisi 16 formasi. Itu seperti formasi dokter spesialis, dokter gigi, nutrisionis, sanitasi, penyuluh lingkungan dan guru bimbingan konseling,” ujarnya. (riz)