RADARTASIK.ID – Industri film Indonesia kembali semarak dengan hadirnya film drama-musikal berjudul “Mendadak Dangdut” yang disutradarai oleh sineas berpengalaman Monty Tiwa.
Film ini juga menghadirkan nuansa musik dangdut yang autentik berkat kolaborasi dengan rumah produksi Amadeus Sinemagna dan label musik HP Record.
Dalam konferensi pers yang digelar di Setiabudi, Jakarta Selatan, pada Selasa (22/4), produser eksekutif Indra Yudhistira mengungkapkan bahwa kerja sama dengan HP Record menjadi salah satu kunci keberhasilan dalam membangun suasana musikal film ini.
Baca Juga:Mau Buka Usaha Makanan? Dapatkan Pinjaman Modal Rp50 Juta dengan KUR BRI 2025KUR BSI Tawarkan Pinjaman Hingga 500 Juta, Solusi Modal Bisnis Makanan Tanpa Riba
“Kami dikasih musik dangdut, ada sekitar lima buku katalog lagu tebal. Semua ada ribuan. Jadi itu kenapa kami bisa memilih banyak lagu yang sesuai dengan scene’” ungkap Indra.
Dengan akses terhadap lebih dari 5.000 lagu dangdut, termasuk karya-karya legendaris dari Rhoma Irama dan Elvy Sukaesih, tim produksi memiliki keleluasaan untuk memilih lagu yang paling sesuai dengan nuansa emosional di setiap adegan.
Lagu Legendaris Termiskin di Dunia Dibawakan Keanu Angelo
Salah satu momen ikonik dalam film adalah ketika karakter Wawan, diperankan oleh Keanu Angelo, menyanyikan lagu “Termiskin di Dunia” yang pernah dipopulerkan oleh Hamdan ATT.
Selain itu, film ini menghadirkan enam lagu dangdut populer yang direkam ulang, serta menampilkan satu lagu indie berjudul “Caramu (Your Way)” yang dinyanyikan oleh pemeran utama, Anya Geraldine.
Sinopsis Film Mendadak Dangdut
“Mendadak Dangdut” bercerita tentang Naya (Anya Geraldine), seorang penyanyi pop sukses yang tiba-tiba harus menghadapi tuduhan berat, yaitu keterlibatan dalam kematian asistennya.
Dalam pelariannya bersama sang adik, Lola (Nurra Datau), Naya mencoba mencari cara untuk membersihkan namanya.
Termasuk membangkitkan kembali ingatan sang ayah, Anwar (diperankan almarhum Joshua Pandelaki), yang diyakini sebagai saksi kunci.
Baca Juga:Bisa untuk Modal Bisnis Peternakan, Ini Skema Angsuran KUR BRI 2025 Terbaru Tanpa JaminanUsai Tampil di Coachella 2025, Jennie BLACKPINK Kembali Masuk Tangga Musik Billboard Hot 100
Namun pelarian itu malah membawanya pada pertemuan dengan dua sosok tidak terduga, yaitu Wawan dan Wendhoy (Fajar Nugra).
Kisah ini berkembang menjadi perjalanan batin yang membuka makna baru tentang keluarga, harapan, dan musik sebagai penyembuh luka.
Diproduksi oleh SinemArt dan Amadeus Sinemagna, film “Mendadak Dangdut” siap menyapa pecinta film Indonesia di bioskop mulai tanggal 30 April 2025.