RADARTASIK.ID – Derby della Madonnina di leg kedua semifinal Coppa Italia kembali memanaskan persaingan dua raksasa sekota, Inter Milan dan AC Milan.
Laga krusial ini bukan sekadar perebutan tiket final, tetapi juga peluang terakhir bagi Rossoneri untuk menyelamatkan musim mereka yang penuh ketidakpastian.
Menurut laporan Tuttomercatoweb, pelatih Milan, Sergio Conceição, diperkirakan tetap menggunakan formasi 3-4-3 yang mulai ia uji sejak kemenangan telak 4-0 atas Udinese.
Baca Juga:Bursa Transfer: Manchester City Incar Sandro Tonali, Ancelotti Makin Dekat ke BrasilMedia Italia: AC Milan Era Conceicao Lebih Buruk Dibandingkan Fonseca
Meski sistem ini gagal membawa hasil positif dalam kekalahan tipis dari Atalanta akhir pekan lalu, Conceição tampaknya percaya formasi tersebut masih menjanjikan.
Perubahan susunan pemain kemungkinan akan minimal. Satu-satunya wajah baru adalah Tammy Abraham, yang akan menggantikan Luka Jovic sebagai penyerang tengah.
Abraham diperkirakan akan didampingi oleh Rafael Leão dan Christian Pulisic di lini depan.
Sedangkan Alex Jimenez tetap dipercaya mengisi pos bek sayap kanan, meski Kyle Walker sudah kembali tersedia usai pulih dari cedera.
Di lini belakang, Matteo Gabbia, Fikayo Tomori, dan Strahinja Pavlovic masih menjadi pilihan utama Rossoneri.
Inzaghi Krisis Penyerang, Correa Kembali Jadi Starter
Di kubu Inter, Simone Inzaghi harus memutar otak menyusul absennya beberapa penyerang kunci.
Marko Arnautovic dan Mehdi Taremi belum pulih sepenuhnya, sementara Marcus Thuram masih mengalami masalah otot.
Baca Juga:Cristian Brocchi: Bagi AC Milan, Derby Lawan Inter Seperti Final Liga ChampionsStephane Dalmat Takut Inter Tak Punya Tenaga Saat Hadapi Milan di Coppa Italia: Mereka Kelelahan
Alhasil, Joaquin Correa yang tampil buruk saat dikalahkan Bologna kembali jadi andalan di lini depan bersama Lautaro Martinez.
Mengingat Correa menjadi satu-satunya opsi yang tersedia, Inzaghi pun diyakini akan kembali mempercayainya untuk memulai laga.
Perubahan lain yang mungkin terjadi adalah di bawah mistar. Josep Martinez berpeluang menggantikan Yann Sommer sebagai penjaga gawang.
Sementara itu, Alessandro Bastoni dan Henrikh Mkhitaryan juga diperkirakan akan tampil sebagai starter, mengingat keduanya terkena larangan bermain di laga Serie A akhir pekan ini melawan Roma.
Federico Dimarco juga siap kembali mengisi sayap kiri menggantikan Carlos Augusto yang tampil di laga sebelumnya.
Seperti diketahui leg pertama berakhir imbang 1-1, membuat pertandingan di San Siro pada Kamis (24/4) pukul 02.00 WIB akan menjadi penentu siapa yang melaju ke final.