Cuma Mulai Rp100 Ribu! Simak Tabel Angsuran KUR BRI 2025 Cicilan Ringan dan Cara Ajukan Pinjaman Hingga 500 JT

Tabel Angsuran KUR BRI
KUR atau Kredit Usaha Rakyat adalah program pembiayaan yang disediakan pemerintah bekerja sama dengan BRI.
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Ingin mengembangkan usaha di tahun 2025 tanpa terbebani bunga tinggi? Kabar baik datang dari Bank Rakyat Indonesia (BRI) yang kembali meluncurkan program Kredit Usaha Rakyat (KUR) dengan penawaran yang super menarik.

Melalui program KUR BRI 2025, pelaku UMKM bisa mendapatkan pembiayaan hingga Rp500 juta dengan cicilan ringan mulai dari Rp146 ribu per bulan!Tak hanya itu, proses pengajuannya juga terbilang mudah dan cepat.

Bagi kamu yang penasaran dengan tabel angsuran KUR BRI 2025 cicilan ringan dan cara lengkap untuk mengajukannya, simak ulasan ini sampai akhir!

Baca Juga:Bisa Dapat Rp150 Juta Modal Usaha dari KUR BCA 2025! Ini Tabel Angsuran KUR BCA 2025 Plafon dan Simulasi CicilMain Game Dapat Saldo DANA Rp300 Ribu Sekali Main? Ini Aplikasi Game Penghasil Uang yang Lagi Viral 2025!

KUR atau Kredit Usaha Rakyat adalah program pembiayaan yang disediakan pemerintah bekerja sama dengan BRI.

Tujuan utamanya adalah untuk memperkuat sektor UMKM melalui akses pembiayaan murah dan terjangkau.

Di tahun 2025 ini, BRI menyediakan dua jenis pinjaman utama: KUR reguler dan pinjaman non-KUR, dengan suku bunga tetap yang jauh lebih rendah dibanding pinjaman konvensional.

Tabel Angsuran KUR BRI 2025 Cicilan Ringan

Salah satu daya tarik terbesar dari KUR BRI 2025 adalah fleksibilitas tenor pinjaman dan rendahnya cicilan bulanan.

Berikut ini adalah simulasi lengkap berdasarkan besaran pinjaman dan jangka waktu:

Pinjaman Rp5.000.000:• Tenor 12 bulan: Rp476.000/bulan• Tenor 24 bulan: Rp269.000/bulan• Tenor 36 bulan: Rp203.000/bulan• Tenor 60 bulan: Rp146.000/bulan

Pinjaman Rp10.000.000:• Tenor 12 bulan: Rp952.000/bulan• Tenor 24 bulan: Rp539.000/bulan• Tenor 36 bulan: Rp402.000/bulan• Tenor 60 bulan: Rp299.600/bulan

Baca Juga:Heboh! Harga ENJ Naik 71 Persen dalam 24 Jam, Ini Daftar Crypto Paling Cuan Hari IniWaspada! Prediksi Harga BTC dan ETH Hari Ini Naik, Volume Perdagangan SOL Meningkat Tajam!

Pinjaman Rp100.000.000:• Tenor 12 bulan: Rp9.353.000/bulan• Tenor 24 bulan: Rp5.163.000/bulan• Tenor 36 bulan: Rp3.893.000/bulan• Tenor 60 bulan: Rp2.716.000/bulan

Pinjaman Rp150.000.000:• Tenor 12 bulan: Rp13.896.000/bulan• Tenor 24 bulan: Rp7.583.000/bulan• Tenor 36 bulan: Rp5.556.000/bulan• Tenor 60 bulan: Rp3.965.000/bulan

Pinjaman Maksimal Rp500.000.000:• Tenor 12 bulan: Rp44.166.667/bulan• Tenor 18 bulan: Rp30.277.778/bulan• Tenor 24 bulan: Rp23.333.333/bulan• Tenor 36 bulan: Rp16.388.889/bulan• Tenor 48 bulan: Rp12.916.667/bulan• Tenor 60 bulan: Rp10.833.333/bulan

Tips: Tenor yang lebih panjang berarti angsuran bulanan lebih ringan. Ini cocok untuk UMKM yang sedang merintis atau ingin memperluas usahanya secara bertahap.

0 Komentar