• Manik menyajikan Prawn and Tofu Miso Soup
Chef Juna merasa rasa misonya kurang seimbang dan terlalu gurih, sedangkan Chef Renatta menilai kaldu udangnya terasa namun tidak cukup menyelamatkan karena kurang effort.
Chef Rudy menganggap rasanya enak, tapi kurang tantangan.
• Danny membuat Pepper Steak dengan Baby Potatoes dan Green Salad
Para juri menilai tingkat kematangan steak cukup baik, namun sausnya terlalu encer. Kentangnya juga dinilai kurang menarik karena hanya di-bake.
Baca Juga:Sinopsis The Dark Knight Rises: Aksi Heroik Batman Tayang Malam Ini di Bioskop TransTVSinopsis Last Hero In China: Mega Film Asia Prime Tayang di Indosiar Malam Ini!
Secara keseluruhan, hidangan dinilai memuaskan meski masih ada yang bisa diperbaiki.
• Vini menampilkan Earl Grey Soft Cookies dengan Saus Peach dan Krim
Meski tampilannya cantik, para juri merasa komposisinya kurang tepat.
Cookies dinilai terlalu manis dan teksturnya tidak sempurna. Konsep hidangan dinilai membingungkan, terutama oleh Chef Renatta.
• Jane menghadirkan Corn Cake dengan Crumble dan Cheese Mousse
Juri menyampaikan bahwa perpaduan rasa antara jagung dan mousse kurang harmonis. Hidangan juga dianggap kurang menarik secara visual dan tidak terlalu menonjol dari segi rasa.
Hasil Eliminasi: Dua Queen of Dessert Harus Mengakhiri Perjalanan
Setelah penilaian mendalam, Manik menjadi kontestan pertama yang dinyatakan aman, disusul Danny.
Sementara itu, Vini dan Jane harus mengakhiri perjalanan mereka di galeri MasterChef Indonesia Season 12.
• Vini, seorang content creator berusia 31 tahun asal Bekasi, dikenal dengan kreasi dessert-nya yang kreatif.
Baca Juga:Daftar dan Jadwal Tayang Web Series Vidio di SCTV: Mulai 20 April hingga 3 Juni 2025Film Horor Religi Dasim Siap Menghantui Bioskop: Ketika Rumah Tangga Jadi Medan Ujian, Cek Sinopsisnya
• Jane, pebisnis kue online berusia 25 tahun asal Probolinggo, juga dikenal karena kekuatannya di bidang pastry.
Keduanya mendapat banyak pujian selama kompetisi, namun kali ini langkah mereka harus terhenti karena tidak mampu memaksimalkan tantangan dengan keterbatasan alat.
Kompetisi Makin Sengit
Episode kali ini menjadi bukti bahwa persaingan semakin intens dan tak terduga.
Eliminasi ganda bukan hanya menguras air mata, tetapi juga memberi peringatan bagi kontestan lainnya bahwa kreativitas dan adaptasi di setiap tantangan adalah kunci utama.
Nantikan keseruan episode selanjutnya MasterChef Indonesia Season 12, hanya di RCTI!.***