Accardi Minta Pemilik AC Milan Belajar dari Pengalamannya Bermain di Liga Indonesia: Pahami Budaya Lokal

Beppe Accardi
Beppe Accardi Foto: Tangkapan layar Instagram
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Agen asal Italia, Beppe Accardi, melontarkan kritik tajam terhadap manajemen AC Milan saat ini.

Dalam wawancaranya bersama Ok Calciomercato, Accardi menyoroti bahwa pemilik asing di sepak bola Italia sering gagal memahami budaya lokal.

Ia bahkan mencontohkan pengalamannya saat bermain untuk Pelita Jaya di Liga Indonesia pada musim 1995/1996.

Baca Juga:Beppe Accardi: Mengusir Paolo Maldini adalah Kesalahan Terbesar AC MilanPSG Punya Jalan Termudah Menuju Treble Dibandingkan Inter Milan dan Barcelona

Seperti diketahui, Giuseppe “Beppe” Accardi, mantan bek asal Italia ini pernah bermain di Indonesia pada musim 1995–1996 bersama klub Pelita Jaya dan bergabung bersama legenda Argentina Mario Kempes.

Namun, bermain di Liga Indonesia juga merupakan pengalaman terakhirnya sebagai pemain profesional sebelum pensiun dan beralih profesi menjadi agen pemain.

Menurutnya, pengalaman bermain di Indonesia mengajarkannya pentingnya beradaptasi dengan budaya lokal dan membuatnya menyadari bahwa mencoba memaksakan mentalitas asing di lingkungan baru tidak selalu berhasil.

“Selama dua bulan pertama saya tidak mengerti apa-apa. Saya datang dengan mentalitas Eropa, tapi itu tidak cocok karena saya adalah tamu di negara lain. Setelah saya belajar beradaptasi, segalanya berubah,” ujarnya.

Menurutnya, kesalahan serupa dilakukan pemilik asing di klub-klub Italia, termasuk Milan dan Sampdoria.

“Mereka mencoba memaksakan sistem yang tidak sesuai. Lihat Roma: ketika krisis, mereka panggil Ranieri, karena dia tahu jiwa kota itu. Di Italia, kami hidup dalam sejarah,” paparnya.

Accardi juga menyoroti persaingan di papan atas Serie A musim ini dan menyebut Napoli masih bisa berharap mengejar gelar juara karena padatnya jadwal Inter Milan.

Baca Juga:Mantan Pemain AC Milan Bantah Inter Disebut Tim Tua: “Mkhitaryan Bisa Bermain Sampai Umur 50”Diego Fuser: Legenda AC Milan yang Dihujat Fans Lazio karena Gabung AS Roma

“Saya lihat Napoli bisa berharap. Inter tampak kelelahan di beberapa pertandingan terakhir, sementara Napoli hanya fokus di satu kompetisi. Ini bisa jadi keuntungan,” ungkapnya.

Ia juga optimis saat membahas peluang Bologna lolos ke Liga Champions walaupun akan menghadpi Inter akhir pekan ini.

“Bologna termotivasi, punya tim bagus dan pelatih hebat. Mungkin salah satu yang terbaik di Italia,” pujinya.

Tak ketinggalan, Accardi juga berbicara soal Palermo, yang menurutnya punya kans besar lolos ke playoff Serie B.

0 Komentar