TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tasikmalaya memastikan pendistribusian logistik berjalan dengan aman dan lancar.
Ketua KPU Kabupaten Tasikmalaya Ami Imron Tamami mengatakan, proses pendistribusian dari kecamatan ke desa tidak ada kendala, semuanya berjalan lancar, karena cuaca sangat mendukung.
“Alhamdulillah tim keamanan pun kemarin sudah digeser ke kecamatan dan desa. Jadi untuk keamanan kita sudah tenang,” terang Ami.
Baca Juga:Prediksi Galatasaray vs Bodrumspor di Liga Turki: Pertahankan Puncak KlasemenPrediksi Oxford United vs Leeds United di Championship: Pertarungan Sengit Beda Misi
Pembuatan TPS sudah harus siap H-1, jadi KPPS besok sudah siap untuk mendirikan TPS dan menerima logistik dari PPS. Adapun untuk perpindahan TPS ada tetapi jaraknya tidak terlalu jauh dari titik awal TPS.
“Kalau yang pindah geser sedikit ada, dan sudah di berita acara. Persoalannya misalkan ruang kelas kemarin ada bocor, maka bergeser atau ada gedungnya yang dipakai, itu bergeser, tapi tidak terlalu jauh,” paparnya.
Seperti halnya, kata Ami, di TPS 01 Desa Cikondang agak jauh bergesernya dari TPS yang pertama karena lokasinya terdampak pergeseran tanah. Termasuk KPU melakukan uji coba sirekap sambil memantapkan kembali tata cara pengisian C hasil oleh masing-masing KPPS.
Untuk jaringan, tambah dia, memang setiap kecamatan atau desa selalu ada yang blank spot, akan tetapi tidak terlalu banyak dan masih bisa diatasi.
“Masih ada yang blank spot termasuk di daerah saya, di Salopa masih ada tiap desa. Walaupun hari ini tidak begitu parah, biasanya Wi-Fi tetap masih ada dan atau ketika di TPS tidak ada sinyal tapi ketika bergeser sedikit ada sinyal dan itu masih bisa diantisipasi pengalaman kemarin juga,” tambah dia.
Kepala Desa Cikondang Rosita Hermansyah mengatakan untuk warga terdampak pergerakan tanah di Dusun Margamulya Desa Cikondang sebanyak 300 orang pemilih akan mencoblos di TPS 01 yang digeser ke dekat sekolah.
“Persiapan untuk TPS posisinya di sekolah dekat SD, di belakang tenda pos utama, yang pindah TPS 01. Bagi warga terdampak pergerakan tanah ada 300-an pemilih yang mempunyai hak pilih,” ungkap dia.