Uang Rp 11 Miliar Diperkirakan Akan Berputar di Kota Tasikmalaya Saat Unsil Tasik Half Marathon

Unsil Half marathon
ilustrasi: AI
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Universitas Siliwangi (Unsil) bersiap menggelar ajang bergengsi bertajuk Unsil Tasik Half Marathon (UTHM) pada Minggu, 4 Mei 2025.

Event olahraga tahunan ini akan digelar di Kampus 2 Unsil di Mugasari, Kecamatan Tamansari Kota Tasikmalaya. Acara terbuka untuk umum.

Tiga kategori lomba akan dipertandingkan, yakni 7 kilometer, 10 kilometer, dan 21 kilometer —half marathon. Biaya pendaftaran dibanderol masing-masing Rp250.000 untuk 7K, Rp350.000 untuk 10K, dan Rp 425.000 untuk 21K.

Baca Juga:Dr Lukmanul Hakim Resmi Pimpin STHG Tasikmalaya Periode 2024–2029Ketua DPRD Kota Tasikmalaya Sebut Perampingan Dinas Tidak Tergesa-Gesa!

Mengusung tema “Happiness in Run, Growth in Every Stride”, UTHM 2025 menjanjikan total hadiah sebesar Rp102 juta. Peserta yang berhasil menuntaskan lomba akan mendapatkan jersey eksklusif dan medali finisher sebagai bentuk apresiasi.

Race Director, Rian Arie Gustaman, menjelaskan gelaran UTHM tahun ini bertepatan dengan Dies Natalis Unsil ke-47 dan menjadi simbol perpindahan Unsil dari Kampus 1 ke Kampus 2, termasuk kantor rektorat.

“Mei nanti Pak Rektor mulai berkantor di Unsil 2,” ungkap Rian.

UTHM juga menjadi ajang promosi bagi wilayah Tamansari, lokasi Kampus 2 Unsil, yang dianggap masih memiliki tingkat pendapatan masyarakat relatif rendah.

“Tagline kita Unsil Berlari, Tasik Maju. Kenapa di Tamansari? Karena kita ingin Tasik maju dari seluruh wilayahnya,” ujarnya.

UTHM 2025 ditargetkan menjadi ajang nasional pertama di Kota Tasikmalaya sekaligus yang terbesar di wilayah Priangan Timur. Rian menyebut, dari target awal 3.000 peserta, panitia kini mematok angka realistis sebesar 2.500 peserta.

“Saat ini peserta sudah mencapai 2.100 orang. Yang paling banyak mendaftar adalah kategori 7K,” katanya.

Baca Juga:Unek-Unek DPRD Kota Tasikmalaya Membuncah: Jangan Sampai Tasik Maju, Harapan Palsu!Timses Minta Viman-Diky Merampingkan Dinas untuk Penghematan Anggaran!

Peserta berasal dari berbagai daerah, dengan 46 persen dari Tasikmalaya dan 54 persen dari luar kota. Asal peserta cukup beragam, dari Garut, Bandung, hingga Tapanuli, Aceh, Banjarmasin, Denpasar, dan Deli Serdang.

Untuk jadwal pelaksanaan, kategori 21K akan dimulai pukul 05.30 WIB, disusul 10K pukul 05.45 WIB, dan 7K pukul 06.00 WIB. Ketiga kategori akan start dari Kampus 2 Unsil Mugasari.

Rian juga menyebutkan bahwa ajang ini akan melibatkan total 750 kru di lapangan, termasuk 200 warga lokal, 350 personel keamanan dan kepolisian, serta 15 ambulans yang dilengkapi mini ICU dan tenaga medis.

0 Komentar