RADARTASIK.ID – Rose dari BLACKPINK kembali mencatat prestasi luar biasa di dunia musik internasional.
Melalui kolaborasinya bersama Bruno Mars dalam lagu “APT.”, ia berhasil menorehkan sejarah baru di tangga lagu Billboard Hot 100.
Billboard secara resmi mengumumkan pada 15 April 2025 bahwa “APT.” telah bertahan selama 25 minggu di Billboard Hot 100, tangga lagu mingguan untuk lagu terpopuler di Amerika Serikat.
Baca Juga:Viral di TikTok, Ini Jadwal Tayang Per Episode Serial Duren JatuhKUR BRI Tanpa Jaminan hingga 100 Juta bagi UMKM dan Rencana Pemerintah untuk Ojol
Capaian ini membuat Rosé menyamai rekor yang sebelumnya dipegang FIFTY FIFTY melalui lagu mereka berjudul “Cupid”.
Secara keseluruhan, “APT.” menjadi salah satu dari lima lagu K-Pop yang mampu bertahan selama 25 minggu di chart Billboard, bersanding dengan:
– “Gangnam Style” – PSY
– “Dynamite” – BTS
– “Who” – Jimin (BTS)
– “Cupid” – FIFTY FIFTY
Tidak hanya lagu, mengutip dari Soompi, album solo Rosé yang berjudul “rosie” juga mencetak sejarah dengan bertahan selama 18 minggu berturut-turut di Billboard 200.
Saat ini album tersebut menduduki posisi No. 98 dan menjadi album solois wanita K-Pop dengan masa tayang terlama di Billboard.
Rosé juga memperkuat posisinya di tangga lagu Billboard Artist 100.
Selama 26 minggu, ia berhasil masuk ke dalam daftar artis paling populer secara keseluruhan, dan kini menempati posisi No. 68.
Tidak hanya mendominasi tangga lagu utama, “APT.” juga mencetak pencapaian gemilang di berbagai kategori Billboard lainnya:
– No. 2 di Billboard Global 200
– No. 2 di Global Excl. US
– No. 7 di Pop Airplay
– No. 11 di Radio Songs
– No. 10 di Digital Song Sales
– No. 17 di Streaming Songs
Ini menjadi bukti bahwa lagu APT. memiliki daya tarik besar dalam industri musik global.