TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Sebanyak 1,4 juta lembar surat suara beserta 2,5 persen cadangannya didistribusikan serentak oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tasikmalaya.
Sebanyak delapan truk diberangkatkan dari gudang KPU di Blok Ruko Singaparna, Badakpaeh, Singaparna, pada Selasa (15/4/2025), dengan tujuan masing-masing kantor kecamatan yang menjadi sekretariat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).
Proses distribusi mendapat pengawalan ketat aparat gabungan Polres Tasikmalaya, Polres Tasikmalaya Kota, TNI dan Satpol PP. Sedangkan distribusi bilik, kotak suara, serta perlengkapan lainnya ditargetkan tiba di tingkat desa pada H-2 dan sudah berada di Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada H-1 PSU.
Baca Juga:Unek-Unek DPRD Kota Tasikmalaya Membuncah: Jangan Sampai Tasik Maju, Harapan Palsu!Timses Minta Viman-Diky Merampingkan Dinas untuk Penghematan Anggaran!
“Kita distribusikan hari ini surat suara dengan menggunakan delapan armada truk box, bekerjasama dengan PT POS Indonesia,” terang Ketua KPU Kabupaten Tasikmalaya, Ami Imron Tamami, kepada wartawan, Selasa (15/4/2025).
Ami memastikan proses distribusi berjalan lancar dan sesuai prosedur. Mulai dari tahap loading, pengecekan hingga sampai ke tingkat TPS.
“Dalam pendistribusian surat suara ini, kita berkoordinasi dengan kepolisian/TNI untuk pengawalan dan pengamanan-nya. Dipastikan sampai ke TPS berjalan lancar,” jelas Ami.
Ia menambahkan bahwa setelah tiba di kecamatan, surat suara akan di-packing oleh PPK untuk diserahkan ke PPS.
“Insyaallah untuk distribusi dari PPK kepada PPS itu tanggal 17 April 2025, H-2 sudah selesai. Dan dari PPS ke TPS H-1 tanggal 18 April, jadi dipastikan H-1 semua logistik untuk PSU ini sudah sampai di TPS,” kata Ami.
Menurutnya, seluruh kebutuhan logistik untuk PSU telah dipenuhi. Termasuk bilik suara, kotak suara, alat tulis kantor, alat coblos, dan perlengkapan lainnya.
“Dus logistik dipasangi plastik agar tahan air, dan kami sudah koordinasi dengan desk Pilkada, BPBD untuk memastikan opsi keamanan apabila pada saat itu cuaca kurang mendukung,” jelas dia.
Baca Juga:Hanya di Tasikmalaya, Bupati Polisikan Wakil Bupati, Netizen: Kumaha Nasib Rakyat!Pemkot Tasikmalaya Luncurkan Program “Nyaah Ka Sepuh” untuk Bantu Para Lansia
Ia mengidentifikasi Kecamatan Salawu, Cipatujah, dan Parentas sebagai wilayah yang rawan bencana, khususnya longsor, yang perlu diantisipasi dalam proses distribusi.
Sementara itu, Wakapolres Tasikmalaya Kompol Sukmawijaya mengatakan bahwa Polres Tasikmalaya bersama Polres Tasikmalaya Kota dan unsur pengamanan lainnya turut mengawal proses distribusi surat suara hingga ke kecamatan.