Timnas Indonesia U17 Dipastikan Lawan Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U17 2025 Jika Kalahkan Korea Utara

Pemain Timnas Uzbekistan U17 di Piala Asia
Timnas Indonesia U17 dipastikan lawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U17 2025 jika kalahkan Korea Utara. (Foto: Instagram afcasiancup)
0 Komentar

JAKARTA, RADARTASIK.ID – Fiks, Timnas Indonesia U17 dipastikan lawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U17 2025? Simak penjelasannya di sini.

Timnas Indonesia U17 akan bertemu dengan Uzbekistan jika mampu mengalahkan Korea Utara di perempat final Piala Asia U17 2025.

Uzbekistan telah menunggu Timnas Indonesia U17 di babak semifinal Piala Asia U17 2025.

Baca Juga:Jika Timnas Indonesia U17 Kalahkan Korea Utara, Ini Lawan di Semifinal Piala Asia U17 2025Dari Eropa, Striker Berlabel Timnas Merapat ke Persib, Jelang Lawan Bali United Aroma Gelar Juara Makin Kuat

Hal itu diketahui setelah Uzbekistan mampu meraih kemenangan atas Uni Emirat Arab di perempat final.

Pada laga yang berlangsung Senin 14 April 2025 di King Fahd Sports City Stadium, Jeddah, Arab Saudi, Uzbekistan mampu menang 3-1 atas Uni Emirat Arab.

Dengan demikian, Uzbekistan hanya tinggal menunggu pemenang dari pertandingan Timnas Indonesia U17 vs Korea Utara di perempat final.

Perlu ditegaskan kembali, Garuda Muda akan bertemu dengan Uzbekistan apabila mampu mengalahkan Korea Utara.

Namun apabila sebaliknya, maka Timnas Indonesia U17 dipastikan tersingkir dari Piala Asia U17 2025 dan Korea Utara yang akan menjadi lawan Uzbekistan di semifinal.

Pertanyaannya, kapan Indonesia bertarung dengan Korea Utara di perempat final Piala Asia?

Berdasarkan jadwal yang dirilis AFC, laga ini akan berlangsung pada Senin 14 April 2025 pukul 21.00 WIB.

Baca Juga:Sebelum Bertemu Korea Utara Ternyata Timnas Indonesia U17 Catatkan 6 Laga Tanpa Kekalahan, FantastisPrediksi Starting Eleven Timnas Indonesia U17 vs Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U17 2025

Pertandingan Timnas Indonesia U17 versus Korea Utara dihelat di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, Arab Saudi.

Akankah Zahaby Gholy dkk mampu menyingkirkan Korea Utara dari ajang Piala Asia U17 2025?

Menarik untuk disaksikan pertandingan ini pada nanti malam.

Raksasa Asia Tersingkir di Perempat Final

Raksasa Asia, Jepang, tersingkir di perempat final Piala Asia U17 2025.

Jepang gagal melaju ke semifinal setelah takluk di tangan Arab Saudi.

Pada laga yang dihelat di Okaz Stadium, Minggu 13 April 2025, Jepang bermain imbang 2-2 dengan Arab Saudi di 2 x 45 menit.

Karena laga berakhir imbang dan tidak ada babak extra time, pertandingan Jepang versus Arab Saudi dilanjutkan ke babak adu penalti.

Pada babak ini, Arab Saudi meraih kemenangan atas Jepang dengan skor 3-2.

Dengan demikian, Jepang tersingkir di Piala Asia dan Arab Saudi memantaskan diri melaju ke semifinal.

Tim nasional mana yang akan menjadi lawan Arab Saudi di semifinal Piala Asia U17 2025?

0 Komentar