“Agar tidak banyak ceremony, karena yang terpenting adalah bagaimana kita dapat memastikan program ini berjalan dengan konsisten,” ujarnya.
Selain itu, Viman juga menyoroti persoalan sampah di Kota Tasikmalaya dan mengimbau masyarakat agar menjaga kebersihan lingkungan.
“Apalagi membuang sampah di sungai atau selokan yang pada akhirnya menimbulkan banjir,” katanya.
Baca Juga:Kang Dedi Mulyadi Sebut Cecep-Asep Bakal Nyaah ka Rakyat Kabupaten Tasikmalaya!Jeritan ASN di Kota Tasikmalaya: Beban Menumpuk, Karier Tak Jelas, Pendapatan Stagnan!
Sementara itu, Ketua DPRD Kota Tasikmalaya H Aslim SH MH menyatakan dukungannya terhadap program ini.
“Jadi bukan hanya ka indung saja, tetapi kepada para sepuh yang memang membutuhkan perhatian,” ujarnya.
Ia pun menegaskan bahwa program ini merupakan langkah nyata Pemkot dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Ini menjadi program konkrit pemerintahan saat ini, dalam upaya menyejahterakan masyarakat,” tandasnya. (rls/rga)