Kulit Sensitif? Ini Dia Rekomendasi Sunscreen yang Super Aman!

Sunscreen
Kulit Sensitif? Ini Dia Rekomendasi Sunscreen yang Super Aman!
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Memilih sunscreen yang tepat sangat penting, terutama untuk kamu yang memiliki kulit sensitif dan sering merasa perih di area mata.

Beberapa produk sunscreen kini diformulasikan khusus untuk menghindari rasa perih, sambil tetap memberikan perlindungan maksimal dari sinar matahari.

Berikut ini adalah rekomendasi sunscreen yang tidak terasa perih di mata dan cocok untuk kulit sensitif.

1. Skin Aqua UV Whitening Milk

Baca Juga:Terungkap! Ini Lipstik Pilihan Artis Korea yang Paling Hits 2025Wajib Coba! Cara Menghilangkan Komedo Instan Anti Ribet Cuma 1 Hari!

Skin Aqua UV Whitening Milk adalah pilihan utama sebagai rekomendasi sunscreen yang nyaman di mata.

Dengan kandungan SPF 50 dan PA++++, sunscreen ini memberikan perlindungan maksimal terhadap paparan sinar UVA dan UVB.

Dilengkapi dengan Hyaluronic Acid, sunscreen ini dapat menjaga kelembapan kulit, sementara Tranexamic Acid membantu mencerahkan dan mengatasi noda hitam pada wajah.

Keunggulan Skin Aqua:

Melindungi kulit dari sinar matahari

Menjaga kelembapan dan mencerahkan kulit

Formula ringan dan nyaman digunakan sepanjang hari

2. Wardah UV Shield Physical Sunscreen Serum

Wardah UV Shield Physical Sunscreen Serum hadir dengan SPF 50+ dan PA++++ untuk perlindungan maksimal terhadap sinar UV.

Produk ini mengandung Oatmeal yang dapat menenangkan kulit sensitif serta Heartleaf yang efektif mengurangi kemerahan dan iritasi.

Keunggulan Wardah UV Shield:

Cocok untuk kulit sensitif dan iritasi

Melembapkan dan menjaga hidrasi kulit

Tidak meninggalkan rasa perih di mata

3. Physical Sunscreen Axis Y Complete No Stress

Rekomendasi sunscreen ketiga ini menggunakan bahan-bahan alami untuk memberikan perlindungan terhadap sinar UVA dan UVB, sekaligus membantu mengontrol produksi minyak berlebih dan mencegah jerawat.

Formula aktif fisik dalam produk ini tidak menyumbat pori-pori dan aman untuk lingkungan.

Keunggulan Axis Y:

Melindungi kulit tanpa white cast

Mengontrol minyak berlebih dan mencegah jerawat

Formula ramah lingkungan, aman untuk terumbu karang

4. Labore Sensitive Skin Care Biome Protect Physical Sunscreen SPF 50+ PA++++

Baca Juga:Mau Glow Up? Ini Rekomendasi Produk untuk Perawatan Kulit Pria Cocok untuk Semua Tipe Kulit!Lindungi Kulit Saat Olahraga, Ini Deretan Sunscreen Waterproof Andalan untuk Aktivitas Berat di Luar

Labore Sensitive Skin Care Biome Protect Physical Sunscreen adalah sunscreen yang cocok untuk kulit sensitif.

Dengan formula yang ringan, sunscreen ini memberikan perlindungan maksimal terhadap sinar UVA dan UVB tanpa menyebabkan iritasi atau alergi.

0 Komentar