Sambutan Hangat dari Galatasaray dan Fans
Di sisi lain, pelatih kepala Galatasaray, Okan Buruk, juga memberikan sinyal positif terhadap kemungkinan transfer tersebut.
Ia menyampaikan bahwa semua tim pasti menginginkan pemain sekelas Ilkay Gundogan.
”Kita semua tahu dia adalah pemain Galatasaray sejati,” ungkap Buruk kepada media seperti dikutip Sports Mole.
Baca Juga:De Ligt Absen, Kobbie Mainoo Kembali Perkuat MU di Liga Eropa Lawan LyonPerang Dagang Meledak! China dan Uni Eropa Balas Serangan Tarif Trump
Buruk menilai kehadiran sang gelandang akan membawa kebahagiaan besar bagi klub dan para penggemarnya, mengingat Gundogan sudah lama dikenal sebagai sosok yang memiliki keterikatan kuat dengan Galatasaray.
Jika transfer ini terwujud, Gundogan akan menjadi nama besar kedua yang meninggalkan Manchester City pada musim panas 2025.
Sebelumnya, Kevin De Bruyne sudah lebih dulu mengonfirmasi bahwa ia akan hengkang di akhir musim setelah 10 tahun membela The Citizens.
Warisan Gundogan di Manchester City
Tak bisa dipungkiri, Gundogan adalah salah satu sosok paling berpengaruh dalam sejarah Manchester City modern.
Selama tujuh tahun masa baktinya sebelum pindah ke Barcelona, ia tampil lebih dari 300 kali, memenangkan 14 trofi, dan menjadi kapten dalam musim bersejarah 2022–23 ketika City meraih treble winners dan menjuarai Liga Champions untuk pertama kalinya.
Meski tak lagi di puncak performanya, pengalaman dan visi permainan Gundogan tetap menjadi aset berharga.
Galatasaray tampaknya menyadari hal ini dan ingin menjadikan sang legenda sebagai pusat dari proyek ambisius mereka untuk kembali berjaya di Eropa. (Sandy AW)
Sumber: Sports Mole