“Saya mencoba melakukan yang terbaik di pertandingan hari ini,” ujar striker timnas Brasil U-20 pada Piala Dunia U-20 2011 ini.
Kemenangan Persib dari Semen Padang 4-1 membuat jarak Persib dengan Dewa United semakin jauh. Kini terpaut 8 poin.
Nah, Persib berpeluang memperlebar jarak dengan Dewa United jika Persib menang dari Borneo FC di laga pekan ke-28 Liga 1 2024/2025 pada 11 April 2025 nanti.
Baca Juga:Update Cedera Febri Hariyadi di Persib Terbaru, Apakah Bisa Diturunkan Lawan Borneo FC? Ini PenjelasannyaTransfer Persib Bocor: Bintang Kelahiran Barcelona Dibidik Masuk Skuad Bojan Hodak, Siapa yang Tersingkir?
Persib saat ini masih memiliki 7 laga sisa dengan rincian 4 pertandingan kandang dan 3 laga tandang.
Empat laga kandang itu melawan Bali United, Barito Putera, PSS Sleman dan Persis Solo.
Sedangkan 3 laga tandang Persib yaitu melawan Borneo FC, Malut United dan Persita Tangerang.
Persib hanya butuh 15 poin lagi untuk juara musim ini.