TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Aktivitas pemudik dan pebalik di Terminal Tipe A Indihiang mengalami penurunan sekitar 28% selama Lebaran 2025 dibandingkan tahun sebelumnya.
“Secara keseluruhan, baik kedatangan maupun keberangkatan mengalami penurunan. Ini sesuai dengan hasil survei kebijakan dari Badan Transportasi yang menunjukkan penurunan arus mudik dan balik secara nasional, termasuk di Tasikmalaya,” ujar Yosep Yanuar, Kepala Terminal Indihiang, pada Selasa (8/4/2025).
Meskipun penurunan ini signifikan, pihak terminal terus berupaya menarik minat masyarakat dengan menyediakan berbagai fasilitas baru seperti ruang tunggu ber-AC, area bermain anak, dan pojok musik.
Baca Juga:Koalisi Patas Siap Mempertahankan Kemenangan, Sebut Ai-Iip sebagai Paslon Higienis dan Segar!Jejak-Jejak Romantisme Politik Dua Perusahaan Transportasi di Jawa Barat!
Yosep juga menegaskan pentingnya menggunakan terminal resmi untuk keselamatan, dengan kendaraan yang sudah menjalani pemeriksaan kelayakan.
Ia mengajak masyarakat dan pemerintah untuk menertibkan terminal bayangan yang masih marak, demi terciptanya transportasi yang lebih aman dan tertib. (Firgiawan)