Bobotoh Harus Tahu! Persib Dikabarkan Bakal Datangkan Mantan Pemain Real Betis, Selangkah Lagi Jadi?

Persib Bandung
Bobotoh harus tahu! Persib dikabarkan bakal datangkan mantan pemain Real Betis, selangkah lagi jadi? (Foto: Persib)
0 Komentar

BANDUNG, RADARTASIK.ID – Baru-baru ini penggemar Persib alias Bobotoh sedang ramai memperbincangkan soal rumor Jordi Amat.

Nama Jordi Amat banyak disebut-sebut Bobotoh setelah dirinya dikaitkan dengan Persib Bandung.

Rumor akan bergabungnya Jordi Amat ke Persib sudah banyak diperbincangkan di media sosial, terutama Instagram.

Baca Juga:Persib Bandung Bisa Gagal Dapatkan Jordi Amat, Klub Liga 1 Ini Jadi Saingan BeratAsyik Adam Alis Bantu Persib untuk Datangkan Saddil Ramdani, Fiks Gabung untuk Liga 1 2025-2026?

Tak sedikit, akun Instagram yang membahas sepak bola Indonesia merumorkan kepindahan Jordi Amat ke Persib.

Mantan pemain Real Betis ini punya peluang untuk berseragam Persib pada musim depan.

Namun saat ini, memang Jordi Amat masih mempunyai kontrak dengan klubnya Johor Darul Ta’zim.

Kontrak Jordi Amat masih tersisa hingga 31 Mei 2025.

Jika dilihat dari kontrak tersebut, kebersamaannya bersama Johor Darul Ta’zim kurang dari 2 bulan.

Karena itu, Jordi Amat bakal menjadi pemain yang berstatus bebas transfer apabila kontraknya telah berakhir.

Situasi ini menjadi kesempatan bagi Maung Bandung untuk mendapatkan jasanya pada musim depan.

Jordi yang sudah memiliki segudang pengalaman berkarier di klub luar negeri dapat turut membantu Persib mengarungi Liga 1 2025-2026.

Baca Juga:Persib Bandung Harus Waspada! Performa Persebaya di 7 Laga Sisa DitingkatkanPersib Bandung Krisis Pemain, Laga Lawan Borneo FC Menjadi Tantangan Berat, Dewa United Makin Mengancam

Sebelum bergabung dengan Johor Darul Ta’zim, pada musim 2017-2018, Jordi Amat merupakan pemain andalan Real Betis di La Liga.

Selama satu musim memperkuat Real Betis, pemain kelahiran Barcelona ini mendapatkan kesempatan tampil dalam 25 laga.

Total menit bermain yang dijalaninya bersama Real Betis di musim 2017-2018 mencapai 2.052 menit bermain.

Selama bermain di Liga Spanyol, dia pernah berhadapan dengan klub-klub besar Spanyol mulai dari Real Madrid, Atletico Madrid, Valencia, Villarreal dan tim-tim lainnya.

Setelah berkarier di Real Betis, dirinya pindah ke KAS Eaupen, klub Liga Belgia, untuk mengarungi musim 2019-2020.

Dirinya berkarir di Liga Belgia hingga musim 2021-2022.

Setelah itu, dirinya bergabung dengan klub Liga Malaysia, Johor Darul Ta’zim.

Dia bergabung dengan klub tersebut pada 1 Juni 2022 dan mendapat kontrak hingga 31 Mei 2025.

Di Super League 2024-2025, Jordi kerap dipercaya tampil.

Dari 23 laga yang sudah dijalani klubnya, Jordi sudah memainkan 15 penampilan dengan menyumbangkan 2 gol.

Tentu, statistiknya ini terbilang impresif apalagi sudah berkontribusi gol bagi timnya.

0 Komentar