Film Pabrik Gula Sukses Kuasai Box Office di Hari Pertama Lebaran 2025

Film Pabrik Gula
Film Pabrik gula sukses merajai layar lebar di hari pertama
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Film horor terbaru, Pabrik Gula sukses besar di layar lebar selama musim Libur Lebaran 2025.

Diproduksi oleh MD Pictures, film ini mencatat pencapaian luar biasa dengan meraih 203 ribu penonton pada hari pertama penayangannya.

Keberhasilan ini menjadikannya sebagai film dengan jumlah penonton terbanyak di antara rilisan film lain pada libur Lebaran.

Baca Juga:Luna Maya Resmi Dilamar Maxime Bouttier di JepangJejak Panjang Ray Sahetapy, Sang Legenda di Dunia Perfilman Indonesia

Film ini berhasil mengungguli pesaingnya, termasuk Qodrat 2, yang hanya mencatatkan 72 ribu penonton di hari pertama.

Jika tren ini berlanjut, Pabrik Gula diprediksi bisa meraih 1 juta penonton dalam waktu kurang dari seminggu, terutama karena masa libur Lebaran masih berlangsung.

Terinspirasi dari Kisah Horor Viral

Pabrik Gula merupakan film horor yang naskahnya ditulis oleh Lele Laila, berdasarkan kisah viral yang diceritakan oleh akun media sosial SimpleMan.

Sebelumnya, SimpleMan juga sukses dengan kisah KKN di Desa Penari (2022) dan Badarawuhi di Desa Penari (2024), yang telah diadaptasi menjadi film layar lebar.

Lele Laila sendiri dikenal sebagai penulis naskah untuk berbagai film horor populer lainnya, seperti Thagut (2024), Siksa Neraka (2023), Sijjin (2023), Qorin (2022), dan Ivanna (2022).

Awi Suryadi kembali dipercaya untuk menyutradarai Pabrik Gula, menjadikannya film kedua yang ia garap dari kisah SimpleMan setelah KKN di Desa Penari (2022).

Awi dikenal sebagai sutradara yang konsisten dalam menggarap film horor sejak 2018, sehingga antusiasme terhadap Pabrik Gula pun sangat tinggi.

Baca Juga:Keseruan Sejumlah Artis Indonesia Rayakan Lebaran 2025, Dari Jirayut hingga Angga Yunanda di MakkahSerial Netflix Terbaru yang Tayang April 2025, Ada Animasi Hingga Series Korea

Film ini diperkuat oleh jajaran cast berbakat, termasuk Arbani Yasiz sebagai pemeran utama.

Sebelumnya, Arbani juga membintangi Thagut (2024) dan Ancika (2024).

Selain itu, film ini juga dibintangi oleh Ersya Aurelia, Erika Carlina, Bukie B. Mansyur, Wavi Zihan, Benidictus Siregar, Arif Alfiansyah, Azela Putri, Vonny Anggraini, dan Budi Ros.

Dua Versi Penayangan untuk Pengalaman Berbeda

MD Pictures merilis Pabrik Gula dalam dua versi berbeda. Versi Jam Kuning, yang diperuntukkan bagi penonton 17+, tayang pada siang hari, sementara versi Jam Merah yang merupakan versi uncut atau 21+, tayang pada malam hari.

Kedua versi tersebut hanya memiliki perbedaan durasi sekitar satu menit, tetapi menawarkan pengalaman menonton yang berbeda.

0 Komentar