Enam Lembaga Diajak Terlibat Pembinaan Warga Lapas di Ciamis, Bangun Karakter, Rohani dan Kepribadiannya

Pembinaan Warga Lapas di Ciamis
KOMPAK. Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Kelas II B Ciamis membuat kerja sama dengan enam lembaga, Selasa (25/3/2025). (Istimewa For Radartasik.id)
0 Komentar

CIAMIS, RADARTASIK.ID– Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Kelas II B Ciamis bekerja sama dengan enam lembaga untuk pembinaan kepribadian dan bimbingan rohani bagi warga binaannya, Selasa (25/3/2025).

Enam lembaga tersebut seperti Institut Nahdlatul Ulama (INU) Ciamis, Universitas Islam Darussalam (UID) Ciamis, Yayasan Centra Nubuwwah Islamiyah Ciamis, Yayasan Anugerah Insan Residivist Ciamis, Yayasan Bakti Anak Negeri dan Peradi Ciamis.

“Kita kerja sama enam lembaga ini nantinya diharapkan dapat membina kepribadian dan bimbingan rohani para warga binaan Lapas Kelas II B Ciamis,” kata Kepala Lapas Kelas IIB Supriyanto, Selasa (25/3/2025).

Baca Juga:Tampil Apik, Bek Bournemouth Dean Huijsen Dikaitkan dengan Real Madrid dan Panggilan Timnas SpanyolTim VR46 Racing Akui Kehebatan Marc Marquez, Rekor Valentino Rossi Terancam Disalip The Baby Alien!!

Selanjutnya, Lapas Kelas II B pun bakal menyusun jadwalnya menyesuaikan enam lembaga yang diajak kerja sama tersebut. Arahnya supaya bisa melakukan pembinaan para warga binaan agar lebih baik selama menjalani hukuman di Lapas Kelas II B Ciamis.

“Semoga nantinya sebanyak 353 warga binaan Lapas II B Ciamis setelah kerja sama dapat membentuk karakter yang lebih baik daripada sebelumnya,” ujarnya.

Selain itu, Lapas Kelas II B belum mendapatkan daftar warga binaan yang mendapat pengurangan hukuman atau remisi. Masih menunggu daftarnya sekitar tanggal 28 Maret 2025. “Karena ada jadwal remisi dua kali yaitu Nyepi dan Idul Fitri,” katanya.

Tentunya dengan dasar warga binaan mendapatkan remisi adalah telah divonis putusan hakim, sudah menjalani selama enam bulan atau lebih, dan memiliki perilaku baik selama menjalani hukuman.

Warek Bidang Kemahasiswaan dan Komunikasi Publik UID Ciamis Dr Sumadi SAg MAg menyampaikan perguruan tinggi juga harus melakukan pengabdian masyarakat, oleh karenanya UID siap kerja sama dengan Lapas Kelas IIB.

Nantinya, menyiapkan sumber daya manusia untuk melakukan pembinaan keagamaan kepada warga binaan Lapas Kelas II B, mulai dari dasar ibadah salat, tadarus dan peningkatan karakter islami.

Selanjutnya, nantinya UID menyiapkan mahasiswa untuk mengikuti praktik pengalaman lapangan (PPL) atau Kuliah Kerja Nyata (KKN) pada Juli 2025 di Lapas Kelas II B.

Baca Juga:Jelang Formula 1 GP Tiongkok, Lando Norris Beri Pesan Khusus: McLaren Harus Tetap Fokus Pengembangan MobilChelsea, Arsenal dan Liverpool Berebut Tanda Tangan Pemain River Plate Franco Mastantuono

“Biasanya pengabdian di masyarakat, nanti kita tempatkan juga kelompok KKN di Lapas Kelas IIB untuk membina warga Lapas selama satu bulan,” ujarnya.

0 Komentar