Punya Pengalaman Lawan Bahrain, Patrick Kluivert Tunjuk Rizky Ridho Jadi Starter Timnas Indonesia vs Bahrain?

Skuad Timnas Indonesia
Punya pengalaman lawan Bahrain, Patrick Kluivert berpotensi tunjuk Rizky Ridho jadi starter Timnas Indonesia vs Bahrain. (Foto: PSSI)
0 Komentar

JAKARTA, RADARTASIK.ID – Bek tengah Timnas Indonesia Rizky Ridho punya pengalaman tampil lawan Bahrain.

Pada laga Bahrain vs Timnas Indonesia di pertemuan pertama kualifikasi Piala Dunia 2026 round 3 zona Asia (10/10/24), Rizky Ridho masuk ke dalam daftar susunan pemain (DSP).

Namun pada laga itu, Rizky Ridho tak masuk starting line up Timnas Indonesia.

Baca Juga:Berpotensi Masuk Starting Line Up Timnas Indonesia vs Bahrain, Rizky Ridho Tak Mau Dibanding-bandingkanPenampilan Nathan Tjoe-A-On Jadi Sorotan, Debut Joey Pelupessy di Timnas Indonesia Ditunggu-tunggu

Pemain kelahiran Surabaya ini dipercaya tampil saat pertandingan memasuki babak kedua.

Lini pertahanan Timnas Indonesia solid saat Rizky Ridho masuk. Dia mampu bersinergi dengan Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes.

Hingga memasuki menit 90, barisan pertahanan yang dijaganya tak mampu dirobohkan pemain Bahrain.

Namun saat laga memasuki tambahan waktu, barisan pertahanan Indonesia kecolongan sehingga harus puas bermain imbang 2-2.

Pada debutnya sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia, Patrick Kluivert memberikan kepercayaan Rizky Ridho untuk bermain lawan Australia.

Pertandingan yang berlangsung di Sydney Football Stadium, Kamis 20 Maret 2024 ini, Rizky Ridho masuk pada paruh kedua menggantikan Sandy Walsh pada menit 66.

Walupun bermain sebagai pengganti, dia mampu bermain dengan tenang. Padahal, Australia memiliki counter attack yang mematikan.

Baca Juga:Besok Lawan Bahrain, Erick Thohir Tak Ingin Timnas Indonesia Terpecah Belah3 Pemain Baru Timnas Indonesia Masih di Bangku Cadangan, Patrick Kluivert Berpotensi Rotasi Lawan Bahrain

Kemampuan Rizky Ridho ini dibutuhkan Timnas Indonesia untuk meningkatkan rasa aman di barisan pertahanan.

Di era kepelatihan Shin Tae-yong, dia kerap dimainkan bersamaan dengan Jay Idzes dan Justin Hubner.

Kombinasi Ridho, Jay Idzes dan Justin Hubner ini menghasilkan barisan pertahanan yang kokoh. Hal ini terbukti pada beberapa laga terakhir Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga.

Patrick Kluivert berpotensi tunjuk Rizky Ridho untuk jadi starter

Penampilan pemain asal Persija Jakarta ini mendapat sorotan dari penggemar sepakbola tanah air.

Tak sedikit yang menilai Rizky Ridho layak menjadi starter Timnas Indonesia di ajang kualifikasi Piala Dunia 2026.

Namun dalam beberapa laga, posisinya di bek tengah tergeser. Misalnya saat melawan Bahrain (leg pertama) dan Australia (leg kedua), dia tak masuk starting eleven karena posisinya tergeser Mees Hilgers.

Terkait laga lawan Bahrain, Selasa esok, Ridho berpotensi mendapat penunjukkan dari pelatih untuk turun sejak babak pertama.

0 Komentar