RADARTASIK.ID – Presiden dan CEO Inter, Beppe Marotta, mengungkapkan keyakinannya terhadap masa depan Simone Inzaghi di Inter Milan.
Dalam wawancara dengan Radio Anch’io Sport, Marotta menegaskan bahwa perpanjangan kontrak sang pelatih hanyalah sebuah formalitas karena klub sangat puas dengan kinerjanya.
“Kami sangat senang dengan pekerjaannya. Dalam beberapa tahun terakhir, dia telah membuktikan kualitasnya,” ujar Marotta dikutip dari Calciomercato.
Baca Juga:Legenda Juventus Ramal Antonio Conte Akan Terus Ganggu Inter Milan Hingga Akhir MusimSiapa Ivan Javorcic? Mantan Pemain Brescia yang Jadi Tangan Kanan Tudor di Juventus
“Saya menganggapnya sebagai salah satu pelatih terbaik di dunia. Selain itu, pengalamannya sebagai mantan pemain hebat memberinya keuntungan tersendiri dan mempermudah pekerjaannya,” lanjutnya.
Marotta juga menegaskan tekad Inter untuk mempertahankan scudetto di tengah ketatnya persaingan di Serie A musim ini.
“Ada tiga tim yang bersaing untuk meraih gelar juara. Sudah lama kita tidak melihat Serie A sekompetitif ini. Sebagai klub besar, Inter selalu berada di bawah tekanan. Kami tidak boleh bersembunyi, tetapi harus memiliki ambisi tinggi,” katanya.
Namun, ia mengakui ada perubahan dalam dinamika sepak bola modern mengingat padatnya jadwal yang harus dilakoni pemain.
“Jumlah pertandingan yang harus dijalani para pemain semakin banyak. Dibandingkan masa lalu, aspek taktis, teknis, dan tingkat persaingan telah berubah. Beban fisik yang harus ditanggung pemain dalam beberapa tahun terakhir sangat berbeda,” tambahnya.
Terakhir, Marotta meminta publik untuk memberi waktu kepada Luciano Spalleti usai tim nasional Italia disingkirkan oleh Jerman.
“Dibandingkan dengan tim nasional Eropa lainnya, kami memiliki keterbatasan dalam basis rekrutmen pemain,” paparnya.
Baca Juga:Radja Nainggolan: Hanya AS Roma yang Memahami Saya sebagai Seorang PriaJurnalis Italia: Motta Dipecat Karena Membuang Pemain yang Memiliki DNA Juventus
“Namun, kita harus bersabar. Italia selalu mampu mencapai target besar. Para pemain masih muda, jadi mari beri Spalletti waktu. Dia telah melakukan pekerjaan yang sangat baik,” pungkasnya.