Rachel Zegler Dianggap Sukses Memerankan Snow White oleh Kritikus Film

Rachel Zegler
Rachel Zegler, Pemeran utama di film live action Disney, Snow White 2025
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Rachel Zegler kembali mencuri perhatian dunia perfilman dengan perannya sebagai Snow White dalam film live action terbaru Disney, Snow White 2025.

Disutradarai oleh Marc Webb, film ini telah tayang di Indonesia sejak Rabu, 19 Maret 2025.

Sebelum dirilis, Rachel sempat menjadi sorotan akibat komentarnya mengenai film animasi klasik Snow White and the Seven Dwarfs (1937), yang ia anggap sebagai kisah usang.

Baca Juga:Siaran Ulang Indonesian Idol 2025 dan Prediksi Duet Antar FinalisKenriz Indonesian Idol Siap Wujudkan Ambisi Jadi Penyanyi Profesional

Meski begitu, banyak kritikus film tetap memberikan apresiasi atas perannya yang dinilai penuh pesona dan kelembutan.

Berikut alasan mengapa Rachel Zegler dianggap sukses memerankan Snow White, terlepas dari segala kontroversi yang melingkupinya.

1. Karisma Rachel Zegler yang Magis

Ketika Snow White pertama kali ditayangkan, film ini mendapat banyak reaksi positif dari para kritikus.

Visual yang memukau dan pesan cerita yang tersampaikan dengan baik menjadi nilai plus dari film ini.

Namun, sorotan utama tetap tertuju pada sosok Snow White yang diperankan oleh Rachel Zegler.

Rachel mampu menangkap esensi Snow White dengan apik dan magis, mulai dari gestur hingga vokalnya yang kuat dan penuh perasaan.

Kritikus dari Screen Rant menilai bahwa Rachel berhasil menyampaikan kelembutan dan keanggunan khas Snow White.

Baca Juga:4 Fakta Menarik Rafi Sudirman, Pemeran Borne di Film Rangga dan CintaTotalitas Tissa Biani dalam Film Norma: Antara Mertua dan Menantu

Tidak hanya itu, Katcy Stephen dari Variety bahkan menyebutnya sebagai “aktris supernova” yang bersinar terang dalam perannya.

2. Kekuatan Vokal yang Menghidupkan Karakter

Salah satu hal yang membuat Rachel Zegler begitu cocok memerankan Snow White adalah vokalnya yang merdu dan penuh ekspresi.

Sebelum bermain dalam film ini, Rachel telah menunjukkan kemampuan vokalnya dalam film musikal West Side Story (2021) garapan Steven Spielberg, di mana ia memenangkan penghargaan Golden Globe.

Dalam Snow White (2025), Rachel menyanyikan beberapa lagu ikonik, seperti “Waiting On A Wish” dan “Whistle While You Work”, dengan sentuhan magis yang menyentuh hati para penonton.

Vokalnya tidak hanya indah, tetapi juga berhasil menangkap emosi karakter Snow White dengan sempurna.

3. Keberagaman Representasi

Pemilihan Rachel Zegler sebagai Snow White memang tidak lepas dari kontroversi.

Banyak orang mempertanyakan latar belakangnya yang Amerika-Latin dan tidak mencerminkan deskripsi klasik Snow White, yaitu berkulit seputih salju dan berbibir semerah darah.

0 Komentar