TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – SMK Al-Khoeriyah kembali menggelar program Smartren Ramadan, yang sebelumnya lebih dikenal sebagai pesantren kilat pada bulan Ramadan 1446 H.
Tahun ini, kegiatan tersebut berlangsung lebih spesial karena bekerja sama dengan Pesantren Al-Khoeriyah, yang berada dalam naungan yayasan yang sama, yakni Yayasan Taman Pendidikan Al-Khoeriyah.
Program Smartren Ramadan dilaksanakan mulai 3 Maret hingga 21 Maret 2025, dengan lokasi yang telah disesuaikan untuk kenyamanan peserta didik. Mushola SMK Al-Khoeriyah menjadi tempat bagi siswa laki-laki, sedangkan Aula Sekolah digunakan untuk peserta didik perempuan.
Baca Juga:BPJS Kesehatan Tasikmalaya Pastikan Layanan JKN Tetap Buka di Moment Libur LebaranIndosat Perkuat Konektivitas Sepanjang Jalur Mudik, Lonjakan Trafik Diprediksi Naik 14,51 Persen
Selama program berlangsung, setiap harinya ada dua pemateri yang terdiri dari ustaz dan ustazah dari pesantren, serta guru yang tergabung dalam tim Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) PAI.
Kepala SMK Al-Khoeriyah, Maman SHI, menjelaskan bahwa materi yang disampaikan tidak hanya sebatas teori, tetapi juga dilengkapi dengan praktik ibadah yang mendukung pemahaman siswa secara lebih mendalam.
“Kami ingin peserta didik tidak hanya memahami agama secara teori, tetapi juga bisa mengamalkan dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.
Sebagai puncak dari rangkaian Smartren Ramadan, sekolah telah menyiapkan dua agenda spesial, yaitu program berbagi takjil dan sembako gratis untuk masyarakat sekitar sekolah.
Selain itu, semangat Ramadan juga dimeriahkan dengan lomba antar kelas yang meliputi lomba Da’i di mana setiap kelas mengirimkan perwakilan untuk menyampaikan ceramah Islami.
Kompetisi lainnya ada lomba Pop Religi. Dalam lomba ini setiap peserta ditantang untuk menampilkan lagu religi dengan penuh penghayatan.
Dengan adanya kegiatan ini, pihak sekolah berharap Smartren Ramadan dapat memberikan pengalaman spiritual yang berharga bagi para siswa.
Baca Juga:Karang Taruna Kecamatan Purbaratu Gelar Tarawih Keliling untuk Pererat SilaturahmiAnyaman Mendong Tasik Diekspor ke Amerika dan Jerman
“Kami ingin menanamkan rasa cinta terhadap agama sejak dini. Semoga kegiatan ini semakin memperkaya pemahaman mereka tentang Islam dan menjadi bekal dalam kehidupan sehari-hari,” kata Maman.
Dengan semangat kebersamaan dan nilai-nilai keislaman yang kuat, SMK Al-Khoeriyah terus berkomitmen untuk membentuk generasi muda yang berakhlak mulia dan siap menghadapi tantangan masa depan. (Fitriah Widayanti)