Lehernya Tercekik Tali! Pamit Istirahat, Pegawai Toko di Tasikmalaya Ditemukan Sudah Tak Bernyawa

Korban meninggal dunia, polisi, pegawai toko
Polisi menggotong kantong jenazah Yd dari sebuah rumah di Babakan Selakaso Kecamatan Cihideung, Jumat (22/3/2025).
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Seorang pegawai kios kelontongan, Yd (25) ditemukan tak bernyawa di mess yang berlokasi di Babakan Selakaso Kecamatan Cihideung, Jumat (21/3/2025). Pemuda asal Gunung Tanjung Kabupaten Tasikmalaya ditemukan dengan kondisi leher tercekik tali tambang.

Hal itu diketahui sekitar pukul 15.30 WIB yang tentunya mengejutkan warga sekitar. Hal itu pun dilaporkan ke jajaran Polsek Cihideung yang datang bersama tim Inafis Polres Tasikmalaya Kota.

Warga pun berdatangan ke lokasi untuk melihat kondisi pemuda tersebut. Namun polisi sudah memasang garis polisi untuk membatasi akses warga yang tidak berkepentingan.

Baca Juga:Dukung Kepolisian! Badan Kesbangpol Kota Tasikmalaya Sepakat Lawan Premanisme, Termasuk yang Berkedok OrmasPantas Tak Takut Ditertibkan Pemerintah, Ternyata Pedagang di Jalan HZ Mustofa Bayar Rp 400 Ribu Per Hari

Diketahui, Yd kondisinya tergantung di pinggir tangga rumah tersebut. Menggantung dengan leher tercekik tali tambang yang diikat pada kusen lantai dua bangunan itu.

Setelah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), polisi menurunkan jenazah Yd dan mengevakuasinya ke Kamar Mayat RSUD dr Soekardjo.

Ketua RW setempat, Farid Abdulloh mengatakan bahwa Yd merupakan pegawai salah satu kios di sana. Sebelum zuhur pemuda itu masih bekerja namun pamit dulu untuk istirahat ke majikannya. “Dipanggil untuk kerja lagi tapi enggak ada jawaban,” ucapnya.

Majikan Yd pun langsung mencari pemuda tersebut ke rumah yang memang disediakan untuknya sebagai mess. Namun tidak ada jawaban sampai warga pun mendobraknya dan pemuda itu ditemukan sudah tidak bernyawa. “Ngegantung di ruang tengah di bawah tangga,” tuturnya.

Dari yang dia ketahui, Yd sudah bekerja di kios itu sekitar 5 tahun. Sebelumnya dia mengontrak namun akhirnya disediakan rumah oleh majikannya untuk ditinggali. “Karena yang punya kios beli rumah, (Yd) ditempatkan di sana,” katanya.(rangga jatnika)

0 Komentar