Hasil Retret, Wamendagri Bima Arya Sebut Kepala Daerah Lebih Kompak dan Disiplin

Wamendagri Bima Arya, Budi Mahmud Saputra DPRD Jawa Barat, Nobar Timnas Indonesia VS Australia
Wamendagri Bima Arya didampingi Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat H Budi Mahmud Saputra (tengah) dan Ketua DPD PAN Kota Tasikmalaya H Hendro Nugraha (dua dari kiri) saat nonton bareng pertandingan Timnas Indonesia VS Australia di Graha Agung Sari Kecamatan Mangkubumi Kota Tasikmalaya, Kamis (20/3/2025)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Proses retret kepala daerah pasca dilantik dinilai mempengaruhi sikap mereka dalam bekerja untuk masyarakat. Meskipun hal itu belum begitu terlihat untuk Kota Tasikmalaya.nasi

Hal itu diungkapkan Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya ketika ditanya efek dari retret. Dia melihat banyak kepala daerah yang menunjukan kedisiplinan dan kekompakan dalam melaksanakan tanggung jawabnya.

Dijelaskan Bima, ujian pertama para kepala daerah yakni ketika beberapa waktu lalu bencana menerjang. Di mana kepala daerah aktif bersinergi dengan kepala daerah lainnya.

Baca Juga:Setelah Ditata Tim Gabungan Pemkot Tasikmalaya, Jalan HZ Mustofa Mulai Dikuasai Pedagang Baju LebaranBelum Teruji Sebelum Ada Bukti Jalan HZ Mustofa Tertib dari Pedagang Pasar Dadakan

“Hasil retret terlihat ketika kepala daerah itu saling membantu, di Jabodetabek itu Gubernur Jakarta turun ke Bekasi, Wali Kota Bogor turun juga ke Kabupaten Bogor, jadi saling bergerak membantu,” ungkapnya usai nonton bareng pertandingan Timnas bersama warga dan kader PAN di Graha Agung Sari Kecamatan Mangkubumi, Kamis (20/3/2025).

Retret juga membuat kepala daerah lebih disiplin juga dalam melaksanakan tugasnya. Seperti yang dilakukan Gubernur Sulawesi Utara dan juga kepala daerah kota dan kabupaten di wilayahnya. “Seluruh kepala daerah di Sulawesi utara juga para kepala dinas diberikan briefing dan arahan untuk disiplin, tepat waktu dan lain-lain,” terangnya.

Maka dari itu menurutnya Retret yang sudah dilakukan memberikan dampak positif terhadap kepemimpinan para kepala daerah. Meskipun mereka belum lama menjabat sebagai kepala daerah. “Beberapa minggu setelah retret ini saya melihat semangat kebersamaan itu nampak,” ucapnya.

Pasalnya dalam retret yang dilakukan, para kepala daerah digodok untuk bekerja lebih baik. Salah satunya dengan menjaga kebersamaan dan sinergitas antar kepala daerah. “Semangat kebersamaan dan pemahaman tentang asta cita serta tugas-tigas kepala daerah,” terangnya.

Disinggung penilaian khusus untuk Wali Kota Tasikmalaya Viman Alfarizi Ramadhan. Bima Arya melihat pemimpin muda itu menunjukan semangat dan disiplin yang kuat saat pelaksanaan retret. “Kemarin termasuk yang rajin untuk datang pertama, kemudian ikut berolahraga,” ucapnya.

Namun saat ditanya mengenai pengaruhnya dalam memimpin Kota Tasikmalaya, dia akui belum bisa melihatnya. Menurutnya karena secara umum para kepala daerah belum lama melaksanakan tugasnya. “Baru juga berapa minggu, ya belum lah (bisa dinilai),” tuturnya.

0 Komentar