Lini Depan Australia Memble, Bojan Hodak Yakin Indonesia Dapat Poin, Ini Pesannya untuk Patrick Kluivert

Lini Depan Australia Memble
Lini Depan Australia Memble, Bojan Hodak Yakin Indonesia Dapat Poin, Ini Pesannya untuk Patrick Kluivert. Foto: Disway
0 Komentar

Sejauh ini, Timnas Indonesia belum memiliki pemain dengan karakteristik seperti Joey Pelupessy.

Jika diturunkan oleh Patrick Kluivert, Joey Pelupessy diyakini akan membawa dimensi baru dalam permainan Timnas Indonesia.

Dengan kehadirannya, Thom Haye pun akan lebih leluasa dalam mendistribusikan bola, sementara Joey akan berperan sebagai pelindung di lini tengah.

Baca Juga:Ditanya Pilih Persib atau Timnas Indonesia, Ini Jawaban Robby Darwis, Bagaimana Bobotoh?Saran Bojan Hodak ke Patrick Kluivert: Ini Kelemahan-Kelemahan Australia yang Bisa Dimanfaatkan Indonesia

Selain itu, Bung Binder juga menyoroti kesamaan antara Joey Pelupessy dan Ivar Jenner dalam hal kecenderungan melakukan tendangan jarak jauh yang berbahaya.

Dengan demikian, kehadiran Joey diperkirakan akan memberikan perubahan yang signifikan dalam permainan Timnas Indonesia.

Tim Garuda juga mendapatkan tambahan tenaga dari pemain keturunan baru, Dean James.

Pemain yang memiliki darah Indonesia dari Surabaya dan Semarang ini sedang berada dalam performa terbaiknya di klubnya dan bahkan masuk dalam Team of the Week di Eredivisie Belanda sebelum bergabung dengan Timnas Indonesia.

Kehadirannya memberi Kluivert opsi tambahan di sektor sayap, yang saat ini tengah mengalami krisis akibat absennya Ragnar Oratmangoen karena akumulasi kartu serta Egy Maulana Vikri yang mengalami cedera.

Jika ditempatkan sebagai bek kiri, Dean James harus bersaing dengan Calvin Verdonk yang tampil solid.

Selain itu, posisi ini juga sudah dihuni oleh Shayne Pattynama serta Pratama Arhan, sehingga persaingan di sektor ini menjadi semakin ketat.

Baca Juga:Hore, Persib Siapkan THR untuk Bobotoh untuk 2 Laga Kandang di Stadion GBLA Terjawab, Benarkah Beckham Putra Tak Bayar Denda Rp 75 Juta sehingga Rafinha Curhat Bonus? Ini Penjelasannya

Dean James sendiri telah resmi menjadi Warga Negara Indonesia setelah menjalani sumpah pada 10 Maret 2025 dan telah menyelesaikan proses perpindahan federasi dari KNVB ke PSSI.

Ia menyatakan rasa bangganya bisa membela Timnas Indonesia dan menegaskan bahwa bermain untuk skuad Garuda adalah sebuah kehormatan baginya.

Game Plan Timnas Indonesia

Sementara itu, seluruh pemain Timnas Indonesia yang telah tiba di Australia terus mematangkan persiapan mereka.

Latihan ringan dilakukan sebagai bagian dari proses pemulihan setelah perjalanan panjang.

Patrick Kluivert dan tim kepelatihannya juga telah menyusun game plan dan taktik untuk menghadapi Australia.

Perubahan besar dalam skuad Timnas Indonesia dibandingkan pertemuan terakhir dengan Australia pada 10 September 2024 menjadi perhatian pelatih Australia, Tony Popovic.

Ia menyadari bahwa skuad Garuda telah mengalami transformasi signifikan sejak ditangani oleh Shin Tae-yong.

0 Komentar