Namun, Inzaghi tidak mengambil pendekatan provokatif seperti itu. Ia lebih memilih peran sebagai “pemimpin biasa”, yang selalu menjadi nilai tambah bagi para penggemar Nerazzurri.
Dengan sikapnya yang santun dalam membela timnya, Inzaghi perlahan-lahan mulai membungkam mulut para pengkritik yang sebelumnya meragukan kapasitasnya sebagai pelatih Inter.