Selain Jackson Wang, Yung Kai Juga Memilih Angie Carvalho sebagai Finalis Favorit di Indonesian Idol Season 13

Angie Carvalho, Jackson Wang, Yung Kai (tangkapan layar RCTI+)
Selain Jackson Wang, Yung Kai Juga Memilih Angie Carvalho sebagai Finalis Favorit di Indonesian Idol Season 13 (tangkapan layar RCTI+)
0 Komentar

Gadis berusia 16 tahun ini memiliki latar belakang keturunan Brasil-Indonesia, di mana ayahnya adalah seorang pemain sepak bola asal Brasil dan ibunya berasal dari Indonesia.

Dengan darah seni yang mengalir dalam dirinya, Angie telah menunjukkan bakat luar biasa di dunia musik sejak usia dini.

Keunikan vokalnya serta kemampuannya dalam membawakan lagu dengan penuh perasaan menjadikannya salah satu kontestan yang paling diperhitungkan.

Baca Juga:Bunda Maia Terpesona dengan Performa Piche Kota di Spekta 8 Indonesian Idol Season 13, Bawakan Lagu Isyana!Lagu Kisah Cintaku Versi Angie Carvalho di Spekta 8 Indonesian Idol Season 13 Penuh Improvisasi Indah

Angie juga dikenal memiliki teknik improvisasi yang indah, membuat setiap penampilannya terasa spesial dan berbeda.

Tak heran jika namanya semakin bersinar di Indonesian Idol Season 13, hingga menarik perhatian musisi internasional seperti Yung Kai dan Jackson Wang.

Dengan dukungan besar dari penggemar dan apresiasi dari musisi dunia, Angie Carvalho semakin membuktikan bahwa ia memiliki potensi besar untuk bersinar di industri musik Tanah Air.

Perjalanannya di Indonesian Idol Season 13 masih terus berlanjut, dan para penggemar tentu menantikan kejutan-kejutan lain yang akan ia hadirkan di panggung berikutnya.***

0 Komentar