Sahur Praktis Anti Ribet dengan Nasi Gila ala Chef Devina Hermawan, Rasanya Bikin Nagih

Nasi Gila (tangkapan layar kanal YouTube Devina Hermawan)
Sahur Praktis Anti Ribet dengan Nasi Gila ala Chef Devina Hermawan (tangkapan layar kanal YouTube Devina Hermawan)
0 Komentar

RADARTASIK.ID– Menyiapkan menu sahur yang praktis, lezat, dan mengenyangkan tentu menjadi impian banyak orang, terutama di bulan Ramadan.

Salah satu hidangan yang bisa menjadi pilihan adalah Nasi Gila ala Chef Devina Hermawan.

Hidangan ini tidak hanya mudah dibuat tetapi juga menggunakan bahan-bahan yang mudah ditemukan di supermarket.

Baca Juga:Jadwal Acara Trans7 dan TransTV Senin, 17 Maret 2025: Jejak Si Gundul, Dream Box Indonesia hingga Bikin LaperJadwal Acara SCTV dan MDTV Senin, 17 Maret 2025: Lorong Waktu, Cinta Di Ujung Sajadah, MD Sinema After Met You

Resep Nasi Gila ini telah dibagikan oleh Chef Devina Hermawan melalui kanal YouTube-nya pada 17 Maret 2025.

Dengan paduan rasa gurih, pedas, dan manis, sajian ini dijamin membuat siapa saja ketagihan.

Resep Nasi Gila (5 Porsi)

Bahan Bumbu Halus:

• 5 siung bawang putih

• 6 siung bawang merah

• 2 butir kemiri

• 4 gram terasi bakar (opsional)

• 1 sendok teh lada putih butir

• 80 ml minyak

Bahan Lainnya:

• 6 butir telur

• 200 gram sosis

• 200 gram bakso sapi

• 2-3 sendok makan saus sambal bawang

• 2 ½ sendok makan kecap manis

• 1 ½ sendok makan saus tiram

• 2 sendok teh kecap ikan

• 2-3 sendok makan air

• ¼ sendok teh kaldu ayam bubuk

• 2 sendok teh gula pasir

• 1 sendok makan margarin

Pelengkap:

• Timun

• Sambal

• Nasi putih• Kerupuk

Cara Membuat:

1. Iris sosis dan bakso secara miring, kemudian potong bawang merah, bawang putih, serta geprek kemiri.

2. Haluskan bawang putih, bawang merah, kemiri, lada putih, terasi, dan minyak menggunakan blender.

3. Panaskan wajan, tumis bumbu halus hingga harum. Setelah itu, masukkan sosis, bakso, dan kecap ikan, lalu aduk hingga wangi.

4. Tambahkan telur, aduk hingga merata, lalu masukkan saus sambal, saus tiram, dan kecap manis, kemudian masak sebentar.

5. Tuangkan air, kaldu ayam bubuk, dan gula pasir, lalu aduk hingga merata. Setelah itu, tambahkan margarin dan tumis sebentar.

Baca Juga:Jadwal Acara Indosiar Senin, 17 Maret 2025: Shihab & Shihab 2025 hingga Mega Film Asia Prime: Crime StoryJadwal Acara RCTI Senin, 17 Maret 2025: Indonesian Idol Season 13 Top 7, hingga Yang Tobat-Tobat Aja

6. Nasi Gila siap disajikan bersama nasi putih, kerupuk, dan irisan timun untuk menambah kesegaran.

Dengan resep ini, sahur menjadi lebih mudah dan tetap menggugah selera.

Nasi Gila yang kaya rasa akan memberikan energi yang cukup untuk menjalani puasa sepanjang hari. Selamat mencoba!.***

0 Komentar