Patahkan Tiga Peluang Cagliari: Media Italia Juluki Kiper AS Roma "Super Svilar"

Mile Svilar
Mile Svilar Tangkapan layar Instagram@officialasroma
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Media Italia Calciomercato memberikan pujian setinggi langit kepada kiper AS Roma, Mile Svilar, yang tampil luar biasa dengan menggagalkan tiga peluang emas Cagliari dalam laga Serie A pekan ke-29.

Roma memastikan kemenangan keenam beruntun dengan skor tipis 1-0 lewat gol tunggal Artem Dovbyk.

Hasil ini kembali membuka peluang Giallorossi untuk lolos ke Liga Champions, karena kini mereka hanya tertinggal empat poin dari Bologna yang berada di peringkat keempat.

Baca Juga:Fans AC Milan Terbelah Melihat Kyle Walker Halangi Wasit Beri Kartu Merah ke Dele AlliLautaro Bertarung Seperti Singa, 3 Kartu Merah Warnai Kemenangan Inter atas Atalanta

Meski hanya Dovbyk menjadi penentu kemenangan, namun peran Svilar juga tak kalah penting.

Dengan tiga penyelamatan krusialnya, ia memastikan Roma tetap unggul hingga peluit akhir berbunyi.

Calciomercato memberikan nilai 8 untuk performa Svilar, menyoroti refleks luar biasanya dalam tiga momen krusial:

– Penyelamatan pertama: Svilar dengan sigap menghalau tembakan Piccoli dalam dua tahap.

– Babak kedua: Ia kembali melakukan penyelamatan ajaib untuk menggagalkan peluang emas Piccoli.

– Aksi heroik lainnya: Sundulan tajam dari Yerry Mina juga berhasil dimentahkannya dengan refleks cepat.

Dalam wawancara dengan DAZN, Ranieri turut memberikan pujian kepada kipernya yang menjadi pemain terbaik dalam laga ini.

Baca Juga:Rekor Artem Dovbyk Usai Bawa AS Roma Tekuk CagliariBenarkah Jurgen Klopp Akan Gantikan Thiago Motta di Juventus? Ini Kata Jurnalis Italia

“Dia memang tidak terlalu sibuk sepanjang pertandingan, tetapi selalu siap ketika dibutuhkan. Saya setuju, dia sangat penting bagi kami,” kata Ranieri.

Ranieri juga menyinggung jeda internasional yang akan datang, mengakui bahwa banyak pemainnya akan pergi membela tim nasional.

“Kami harus menghitung ulang kondisi mereka setelah kembali, karena laga berikutnya di Lecce tidak akan mudah,” ujarnya.

Sayangnya, kemenangan Roma harus dibayar mahal dengan cederanya Paulo Dybala yang mengalami masalah otot pada insersi fleksor di lutut kirinya saat babak kedua berlangsung.

Padahal Dybala baru bermain selama 13 menit setelah masuk pada menit ke-64 menggantikan Soulé.

Namun, setelah melakukan permainan one-touch brilian dengan El Shaarawy, ia tiba-tiba berhenti, melompat tanpa menumpu dengan kaki kiri, lalu langsung memegangi bagian belakang lututnya.

Tim medis Roma kemudian segera masuk ke lapangan untuk memberikan pertolongan. Dybala yang tergeletak di tanah terlihat beberapa kali menutupi wajahnya karena kesakitan.

0 Komentar